
Bola.net - Bintang Borussia Dortmund Jadon Sancho saat ini sedang menikmati karier yang bagus di Jerman. Namun, ia memberi isyarat akan kembali ke Premier League suatu saat nanti.
Pemain internasional Inggris itu merupakan salah satu prospek terpanas di sepakbola Eropa. Sancho sudah menunjukkan performa yang cukup mengesankan selama di Jerman.
Penampilan Sancho itu membuatnya mendapat panggilan memperkuat timnas Inggris. Bahkan, ia menjadi starter untuk The Three Lions di bawah kepemimpinan Gareth Southgate.
Manchester United adalah salah satu klub raksasa Eropa yang berminat merekrut Sancho. Bahkan Setan Merah sudah dikaitkan dengan pemain berusia 19 tahun itu selama 12 bulan terakhir.
Kembali ke Premier League
Sancho meninggalkan Manchester City untuk bergabung dengan Dortmund dua tahun lalu. Sekarang, sang pemain mengungkapkan bahwa ia tertarik kembali ke Premier League.
"Saya tidak bisa mengatakan masa depan tetapi saya tidak keberatan (kembali ke Premier League)," kata Sancho seperti dilansir Manchester Evening News.
"La Liga, saya juga tidak keberatan, tapi kami belum tahu. Saya merasa setiap liga sangat kompetitif. Premier League adalah salah satu liga terbaik di dunia, semua orang tahu itu."
Perhatian Media
Meski tertarik kembali ke Inggris, Sancho mengaku tidak terganggu dengan spekulasi tentang masa depannya. Sancho percaya pindah ke Jerman sudah membantunya terhindar dari perhatian media.
"Saya tidak terlalu memperhatikan semua media. Saya hanya mencoba untuk tetap fokus pada permainan saya," kata Sancho.
"Jelas berada di Jerman menghilangkan tekanan media dan saya pikir itu sangat membantu saya dan membuat saya tetap fokus."
Sumber: Manchester Evening News
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 05:25 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:24 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:20 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:06 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:06 -
Liga Champions 22 Januari 2026 04:58
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480088/original/010652900_1769034305-alisson-kiper-liverpool-penyelamatan-marseille-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480083/original/098884400_1769033937-roony-bardghji-barcelona-tembakan-gawang-slavia-praha-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480072/original/018787700_1769027353-al-nassr-cristiano-ronaldo-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)

