
Bola.net - Trent Alexander-Arnold berjanji siap memberikan yang terbaik untuk Liverpool menjelang musim 2021/22. Dia sudah pulih sepenuhnya dari cedera.
Setahun terakhir berjalan sulit bagi Trent. Kesulitan Liverpool sebagai tim berdampak buruk baginya pribadi, level permainannya merosot dan beberapa kali dihantam cedera.
Pukulan telak terhadap Trent adalah ketika dia harus meninggalkan tim Inggris dari Euro 2020 karena cedera paha. Padahal hanya beberapa hari lagi turnamen akan dimulai, Trent harus pulang lebih cepat.
Meski mengenaskan, di sisi lain Trent jadi punya kesempatan lebih untuk fokus memulihkan diri dari cedera.
Sudah fit dan bugar!
Kemerosotan performa Trent musim lalu sempat jadi perhatian khusus, sebab dia pernah digadang-gadang sebagai calon bek kanan terbaik Inggris. Cedera sempat membuat Trent kesulitan, untungnya sekarang semua masalah itu berhasil dilewati.
"Saya sudah pulih sepenuhnya. Saya telah menempuh banyak tahap rehabilitasi di musim panas kemarin dengan para physio dan staf medis, itu bagus bagi saya," kata Trent.
"Saya merasa fit, saya merasa bugar, dan saya telah kembali berlatih penuh sekarang. Ini bagus bagi saya. Bahkan saya telah menempuh sejumlah sesi latihan dengan para pemain."
"Saya merasa sudah cukup fit untuk bermain, tapi keputusan sepenuhnya ada di tangan pelatih, para staf, dan tentunya dari staf medis. Mereka harus berdiskusi dan menimbang risikonya," imbuhnya.
Van Dijk juga pulih!
Tak hanya itu, Trent juga membagikan kabar baik soal pulihnya bek tengah andalan The Reds, Virgil van Dijk. Setelah berbulan-bulan menepi akibat cedera ACL, kini Van Dijk sudah mulai berlatih.
"Dia [Van Dijk] adalah pemain yang membawa perbedaan besar bagi kami. Pria luar biasa, pemain luar biasa," sambung Trent.
"Dampak yang dia berikan pada tim kami sangat besar, dia sendiri tahu itu dan dia sudah tahu perannya dalam tim, sebagai pemimpin dan sebagai salah satu kapten."
"Dia adalah bagian besar dari tim kami dan semua orang senang melihatnya kembali berlatih," tandasnya.
Sumber: Liverpool
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

