
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Unai Emery mengaku cukup puas dengan perkembangan timnya sejauh ini. Terakhir, Arsenal sukses mengalahkan Fulham dengan skor telak 4-1 pada laga lanjutan Premier League 2018/19, Selasa (1/1) kemarin.
Kemenangan itu begitu penting bagi Arsenal dan Emery, mengingat mereka baru saja dipermalukan Liverpool dengan skor telak 1-5 pada laga sebelumnya. Kini, Emery siap menatap tahun 2019 dengan optimistis.
Arsenal memang terus berkembang sejak ditangani Unai Emery. Mantan pelatih PSG itu mengubah banyak hal, mulai dari metode latihan hingga pendekatan pada pertandingan.
Meski demikian, perkembangan Arsenal belum maksimal, dan The Gunners mungkin mendatangkan tambahan pemain pada bursa transfer Januari ini. Baca tanggapan Emery selengkapnya di bawah ini:
Pemain Anyar
Emery memang sudah mendatangkan beberapa pemain yang sesuai dengan taktiknya, seperti Matteo Guendouzi atau Lucas Torreira. Pun demikian, dia mengaku skuat idealnya belum sepenuhnya terbentuk.
"Tidak mudah untuk mengubah atau mengembangkan tim kami dengan kemungkinan yang terbuka di bursa transfer, tetapi klub masih bekerja untuk itu. Kami mengamati beberapa kemungkinan yang berbeda," ujar Emery di laman resmi arsenal.com.
"Mungkin kami bisa berkembang di bursa transfer jika kami mendapatkan kesempatan. Mungkin kami bisa mendatangkan satu atau dua pemain, tetapi itu tidak mudah."
Pertandingan Sulit
Lebih lanjut, soal kemenangan atas Fulham, Emery mengatakan bahwa tambahan tiga poin itu sangatlah penting. Dia ingin Arsenal terus mengumpulkan poin untuk mendongkrak posisi di klasemen sementara.
"Kami butuh kemenangan hari ini. Kami sudah berbicara di ruang ganti soal kami bisa konsisten dengan hasil pertandingan kami."
"Kami tahu bahwa kami bisa mendapatkan tiga poin dan tiga poin itu akan membantu kami mengamankan posisi di klasemen. Kami berada di belakang empat besar di klasemen, tetapi kami ingin terus mendekat," pungkasnya.
Berita Video
Berita video empat pemain yang berpotensi pindah pada bursa transfer Januari 2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:12
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:23
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...