
Bola.net - Manajer Liverpool Arne Slot mengatakan Diogo Jota kini sudah bugar 100 persen dan siap dimainkan selama 90 menit ke depannya.
Jota penyerang yang sangat diandalkan Liverpool. Kemampuannya menuntaskan peluang sangat dibutuhkan The Reds.
Khususnya ketika Darwin Nunez masih terus buang-buang peluang. Sayangnya Jota kerap bernasib sial.
Ia kadang mengalami cedera yang membuatnya harus absen cukup lama dari lapangan hijau. Contohnya pada Oktober 2024 lalu ia mengalami cedera otot saat melawan Leipzig dan harus absen sampai pertengahan Desember 2024.
Jota Siap Main 90 Menit
Setelah pulih dari cederanya, Diogo Jota dimainkan secara perlahan sebagai pemain pengganti. Ia akhirnya main sebagai starter selama 90 menit saat Liverpool bermain lawan Accrington Stanley di Piala FA/FA Cup.
Jelang duel lawan Nottingham Forest, Arne Slot kemudian menginformasikan bahwa Diogo Jota kini sudah bugar sepenuhnya dan siap dimainkan terus sejak menit pertama sampai akhir. Slot pun sangat senang dengan perkembangan positif ini.
"Ia adalah seseorang yang saya ingin miliki di skuad saya. Saya ingin ia siap bermain," serunya seperti dilansir Liverpool Echo.
"Anda melihat kami membangunnya. Sekarang ia siap bermain 90 menit," seru Slot.
"Senang ia siap bermain. Semoga tetap seperti ini," ujar Slot penuh harap.



Alasan Dijadikan Kapten
Di laga lawan Accrington Stanley, Diogo Jota mendapat kepercayaan menjadi kapten. Arne Slot lantas menerangkan apa alasan Jota dipercaya jadi pemimpin skuad Liverpool di laga tersebut.
"Ia pekerja keras. Berusaha menjadi pemain yang lebih baik setiap hari. Ia pemain yang bagus di kedua sisi," pujinya.
"Ia ancaman saat menyerang dan ia bekerja sangat keras. Jota adalah pemain berpengalaman, itulah salah satu alasan mengapa ia mengenakan ban kapten," terangnya.
"Saya pikir ia adalah pemain yang paling lama mengabdi untuk klub di lapangan. Semoga ia tetap bugar," tandas Slot.
Jadwal Liverpool Berikutnya
Kompetisi: Premier League
Pertandingan: Nottingham Forest vs Liverpool
Stadion: City Ground
Hari: Rabu, 15 Januari 2025
Kickoff: 03.00 WIB
Klasemen Premier League
(Liverpool Echo)
Baca Juga:
- Barangsiapa Menginginkan Harvey Elliott dari Liverpool, Bayar Rp793 Miliar
- Tersisihkan di Liverpool, Wataru Endo Kini Diincar Fulham
- Head to Head dan Statistik: Nottingham Forest vs Liverpool - Premier League
- Liverpool Diminta Rekrut Kyle Walker dari Manchester City
- Hasil Drawing Babak Keempat FA Cup 2024/2025: MU Reuni dengan Ruud van Nistelrooy
- Buang-Buang Peluang, Darwin Nunez Gak Cocok Jadi Pemain Liverpool!
- Prediksi Nottingham Forest vs Liverpool 15 Januari 2025
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Oktober 2025 23:59
-
Liga Inggris 16 Oktober 2025 23:57
Son Heung-min Bersinar di MLS, tapi Masih Punya Celah untuk Balik ke Eropa?
-
Liga Inggris 16 Oktober 2025 23:48
Wilfried Zaha Geram Usai Disebut Remehkan Jean-Philippe Mateta: Menjijikkan!
-
Liga Italia 16 Oktober 2025 23:01
AC Milan dan Juventus Berebut Tanda Tangan Robert Lewandowski
-
Liga Spanyol 16 Oktober 2025 22:48
Barcelona Bidik Dusan Vlahovic untuk Gantikan Robert Lewandowski
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 17 Oktober 2025 04:22
-
Piala Dunia 17 Oktober 2025 04:19
-
Liga Italia 17 Oktober 2025 04:04
-
Liga Inggris 16 Oktober 2025 23:59
-
Liga Inggris 16 Oktober 2025 23:57
-
Liga Inggris 16 Oktober 2025 23:48
MOST VIEWED
- Amorim Minta Manchester United Bajak Pemain dari Inter Milan, Siapa tuh?
- Bellingham Dipantau Manchester United, Ruben Amorim Nilai Cocok untuk Skema 3 Bek!
- 7 Pemain Terancam Absen di Laga Liverpool vs MU: Tuan Rumah Pincang, Setan Merah Justru Semakin Kuat
- Benjamin Sesko Mulai Menjawab Tantangan di MU: Bakal Sukses Kembalikan Marwah Nomor Punggung 9?
HIGHLIGHT
- 5 Kiper Kandidat Pengganti Robert Sanchez di Chels...
- Setelah Kehilangan Giovanni Leoni, Ini 5 Pilihan B...
- Prestasi Langka: 10 Pemain yang Mampu Meraih Ballo...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...