
Bola.net - - Mantan kapten Manchester United, Bryan Robson optimis bahwa mantan klubnya masih bisa bersaing untuk gelar juara EPL musim ini. Robson menilai kans juara setan merah akan tergantung dari bagaimana aksi dari Manajemen mereka.
Pada akhir pekan lalu, United kembali menelan kekalahan. Mereka harus tumbang di tangan Manchester City dengan skor akhir 3-1.
Kekalahan itu membuat United tertahan di peringkat 8 klasemen sementara EPL. Mereka terpaut 12 poin dari Manchester City yang berada di puncak klasemen.
Robson percaya United bisa memangkas jarak 12 poin itu jika mereka mendapatkan dukungan yang tepat dari manajemen mereka. "Tim ini masih memiliki peluang untuk bersaing menjadi juara," buka Robson kepada Daily Star.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Dukungan Penuh
Pada musim panas lalu, United sempat menjadi sorotan setelah Ed Woodward menolak rencana Mourinho mendatangkan bek baru. Robson percaya jika Woodward mendukung penuh Mourinho, maka setan merah bisa mengejar ketertinggalan dari City.
"Mereka [Manajemen MU] harus membiarkan dia [Mourinho] untuk mendatangkan pemain yang ia inginkan."
"Klub ini masih memiliki pesona untuk menarik pemain-pemain top, namun mereka harus berani mengeluarkan uang sebanyak yang dikeluarkan City agar JoseMourinho punya peluang lebih besar untuk menjadi juara."
Pria Yang Tepat
Belakangan ini kembali beredar kabar bahwa Jose Mourinho akan dipecat manajemen MU jika setan merah gagal finish di posisi empat besar.
Namun Robson menolak ide tersebut, karena ia merasa tidak ada pelatih yang lebih tepat untuk membawa setan merah menjadi juara selain Jose Mourinho.
"Saya percaya bahwa dia [Mourinho] adalah pelatih yang bisa membawa klub ini maju ke depan. Ia adalah pelatih yang bisa membawa klub ini menjadi juara." tandasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan akan menghadapi Crystal Palace sesudah jeda Internasional.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 05:45 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:25 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:24 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:20 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:06 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:06
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480088/original/010652900_1769034305-alisson-kiper-liverpool-penyelamatan-marseille-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480083/original/098884400_1769033937-roony-bardghji-barcelona-tembakan-gawang-slavia-praha-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480072/original/018787700_1769027353-al-nassr-cristiano-ronaldo-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)

