
Bola.net - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengaku tak mau memiliki skuad terlalu gemuk karena tak bisa menjanjikan kesempatan bermain reguler pada semua pemain.
Pada jendela transfer musim panas ini, Liverpool sejauh ini sudah merekrut tiga pemain, yakni Kostas Tsimikas, Thiago Alcantara, dan Diogo Jota.
Selain pemain baru, skuad The Reds saat ini juga ketambahan pemain yang kembali dari masa pinjaman di klub lain, seperti Marko Grujic hingga Harry Wilson.
Penolakan Jurgen Klopp
Tambahan sederet pemain tersebut membuat skuad utama Liverpool asuhan Klopp kini dihuni oleh lebih dari 30 pemain. Klopp pun tak mau ada situasi itu di timnya.
"Anda tidak bisa atau tidak boleh memiliki skuad berisi 30 pemain. Itu tidak masuk akal, kami tidak memiliki cukup pertandingan untuk mereka," ujar Klopp kepada Sky Sports.
"Jadwal pesepakbola profesional, terutama jika Anda bermain untuk tim nasional, benar-benar sudah padat dan kami berusaha melakukan apa yang kami bisa dengan rotasi," imbuhnya.
Solusi Jurgen Klopp
Sejumlah pemain memang tengah dikaitkan dengan pintu keluar Liverpool sebelum jendela transfer ditutup pada 5 Oktober mendatang. Klopp pun segera mencari solusi akan masalah ini.
"Kami akan melihat bagaimana kami bisa mengatasinya, tetapi Anda tidak dapat meninggalkan tim di garasi dan mengeluarkannya setiap dua atau tiga minggu. Ini tidak seperti mobil tua di garasi Anda dan pada hari Minggu Anda mengeluarkannya," tutur Klopp.
"Akan ada situasi sulit di mana Anda kehilangan pemain di sana sini, jadi kami akan melihat bagaimana kami bisa menghadapinya, tetapi 30 pemain pasti bukanlah sesuatu yang kami cari," tukasnya.
Sumber: Sky Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
News 22 Oktober 2025 08:00
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...