
Bola.net - Kontrak Jurgen Klopp bersama Liverpool akan habis pada 30 Juni 2022. Saat ini, belum ada pembicaraan kontrak baru antara kedua pihak. Apakah Klopp akan meninggalkan The Reds ketika kontraknya berakhir?
Klopp datang ke Liverpool pada awal musim 2015/2016. Klopp tidak memberi kesuksesan instan bagi Liverpool. Tapi, pelan-pelan dia membangun skuad yang tangguh. Liverpool kini menjadi tim yang sangat kuat.
Di tangan Klopp, Liverpool mengakhiri dahaga gelar juara Premier League yang sangat dirindukan. Selain itu, Klopp juga mengantar Liverpool menjadi juara Liga Champions pada musim 2018/2019.
Klopp dan Liverpool punya koneksi yang bagus. Klopp telah bekerja cukup lama untuk The Reds. Lantas, apa rencana Klopp saat kontraknya habis? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Tinggalkan Liverpool, Klopp?
Klopp telah membangun skuad yang sangat kompetitif pada generasi Mohamed Salah dan Jordan Henderson. Tapi, Klopp juga telah menyiapkan generasi baru di bawah kendali Trent Alexander-Arnold dan Harvey Elliott.
Kontrak Klopp bersama Liverpool akan habis pada Juni 2024 nanti. Lantas, apa rencana Klopp saat kontraknya habis?
"Saya menyukai apa yang saya kerjakan, tetapi saya sudah bilang pada Anda beberapa kali bahwa pasti ada sesuatu yang lain di dunia ini, sejujurnya, selain selalu memikirkan, ya, pemain yang sangat terampil, dan fantastis," ucap Klopp.
"Tapi saya tidak benar-benar memikirkan kontrak itu. Saat ini saya penuh energi tetapi kami harus, saya harus, memastikan itu terjadi, karena saya tidak ingin berpikir mengapa orang-orang begitu peduli sementara saja agak santai," kata Klopp.
Semua Baik-baik Saja

Jurgen Klopp punya banyak hal yang harus dipikirkan pada musim 2021/2022 ini. Sebab, Liverpool bersaing ketat dengan Man City untuk juara Premier League. Lalu, masih ada Piala FA dan Liga Champions yang bisa dimenangkan The Reds.
"Masa depan saya akan baik-baik saja. Saya tidak perlu membuat rencana. Saya bisa merencakan itu pada menit terakhir, katakanlah seperti ini. Itu bukan masalah," kata Klopp.
"Klub ini harus menjadi lebih baik terutama ketika saya tidak di sini lagi dan itulah rencananya, itulah yang sedang kami kerjakan. Tidak terlalu penting berapa lama saya akan bertahan, yang lebih penting adalah apa yang kami lakukan sampai saat ini," kata Klopp.
Klasemen Premier League
Sumber: Mirror
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)

