
Bola.net - - Pelatih interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menyarankan skuatnya untuk berani memarahi satu sama lain saat pertandingan berlangsung ketika salah satu dari mereka membuat kesalahan. Menurutnya, hal itu berperan penting dalam perkembangan tim.
Hubungan profesional pesepak bola memang cukup unik. Ada beberapa yang kemudian menjadi sahabat, tapi banyak yang hanya menjaga hubungan profesional. Mereka berteman ketika di lapangan.
Kebersamaan skuat juga salah satu faktor krusial dalam hasil-hasil positif yang diraih tim. Jika skuat tak harmonis, tim tampil buruk kekalahan pun tak bisa dihindari.
Solskjaer sendiri mengaku puas dengan atmosfer skuat MU saat ini. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Tak Perlu Jadi Teman Baik
Sebagai mantan pemain, tentu Solskjaer paham betul bagaimana caranya menjaga kondisi skuat. Dia mengatakan pada skuat MU bahwa mereka tak perlu jadi teman baik, hanya saling respek dan profesional.
"Saya sudah mengamati bahwa mereka terikat sangat dekat. Atmosfernya fantastis, yang merupakan salah satu fondasi untuk tim mana pun," ujar Solskjaer di dailymail.co.uk.
"Anda tak perlu jadi teman baik. Semangat tim sudah bagus. Kami pernah bertengkar sekali atau dua kali, tapi ini hanya soal tuntutan dan standar yang anda terapkan."
Sedikit Pertengkaran

Bahkan Solskjaer tak mempermasalahkan ketika para pemain MU bertengkar di sesi latihan. Biasanya pertengkaran itu karena salah satu pemain tak mau dipandang remeh, dan Solskjaer senang karena hal itu berarti mereka ingin berkembang.
"Jika sesi latihan berakhir dengan sedikit pertengkaran, saya tidak keberatan karena itu berarti mereka adalah pemenang, mereka ingin berkembang."
"Jika anda sudah puas dengan kekalahan di sesi latihan, anda akan kalah di pertandingan yang sangat penting," tutupnya.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas tentang para bintang Liga Inggris yang harus pindah demi menyelamatkan kariernya.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

