
Bola.net - Sebuah rasa optimistis diungkapkan oleh Bruno Fernandes terkait Paul Pogba. Ia percaya gelandang Timnas Prancis itu akan menjadi pemain yang sangat krusial bagi Manchester United di sisa musim ini.
Pemain 26 tahun itu minim bermain di skuat Manchester United musim ini. Ia kerap mengalami cedera kambuhan sehingga ia tidak mampu berkontribusi banyak bagi Setan Merah.
Pogba sendiri saat ini diberitakan sudah pulih seutuhnya dari cedera. Untuk itu ia sudah bisa kembali bermain di skuat United saat musim kompetisi 2019/20 dilanjutkan kembali.
Fernandes tidak sabar melihat Pogba kembali beraksi di lini tengah MU. "Dia sudah mulai berlatih bersama kami satu pekan sebelum semuanya ditunda, jadi saya rasa ketika kompetisi dilanjutkan ia bisa bermain bersama kami," ujar Fernandes kepada situs resmi Manchester United.
Baca pengakuan lengkap Fernandes di bawah ini.
Kontribusi Besar
Fernandes mengaku terkesan dengan kualitas yang dimiliki Pogba. Ia percaya sang gelandang bisa memberikan kontribusi yang besar bagi timnya.
"Tidak hanya sekedar ekspektasi, saya percaya bahwa Paul bisa berkontribusi besar untuk tim ini. Saya yakin ia memiliki banyak kualitas yang bisa memperkuat tim ini."
"Saya rasa klub ini saat ini berada dalam aura yang positif karena kami memenangkan banyak pertandingan dan kami berada dalam momen yang bagus. Saya yakin semua pendukung kami akan lebih sabar menghadapi Paul."
Bakal Moncer
Fernandes tahu bahwa Pogba punya kecenderungan untuk tampil angin-anginan. Namun ia menilai saat ini skuat United sudah memiliki kualitas yang memadai sehingga Pogba bisa lebih moncer.
"Saya terkadang merasakan sendiri bahwa ketika segalanya berjalan dengan buruk, kesabaran terhadap pemain juga berkurang. Itu situasi yang normal, karena fans ingin kami terus menang, dan yang terpenting dalam sepakbola itu menang, bukan cara bermain."
"Namun sekarang kepercayaan diri kami sudah lebih besar. Jadi ketika Paul kembali, ia bisa merasakan itu dan memberikan banyak kontribusi di beberapa bulan ke depan." ujarnya.
Ingin Pergi
Pogba sendiri kemungkinan besar tidak akan bertahan lama di MU.
Ia digosipkan akan pindah ke Real Madrid atau Juventus di bursa transfer yang akan datang.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5446325/original/025310000_1765878759-_SUC__The_Founder5_II_-_Unfinished_Business_-_14122025_-_6D_-_1128.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)

