
Bola.net - - Legenda Arsenal, Martin Keown mengaku sangat kecewa melihat performa tandang mantan timnya musim ini. Keown mengaku tidak habis pikir mengapa Arsenal sangat buruk saat bermain partai tandang.
Musim ini Arsenal memang tercatat memiliki rekor tandang yang buruk. Pasukan Unai Emery hanya dua kali menang dari delapan laga tandang terakhir mereka di semua kompetisi.
Yang terbaru, mereka kembali menelan malu di markas Leicester City pada akhir pekan kemarin. Tanpa ampun, The Foxes menghajar tamunya tersebut dengan skor telak 3-0.
Keown sendiri mengaku tidak habis pikir dengan performa buruk Arsneal di laga tandang. "Saya rasa sekarang tidak peduli siapa lawan yang mereka hadapi, ketika Arsenal meninggalkan Emirates Stadium, para lawan mereka hanya melihat mereka sebagai penyanggah meriam," buka Keown kepada Daily Mail.
Baca komentar lengkap bek legendaris Arsenal itu di bawah ini.
Rekor Buruk
Keown sendiri mengaku sudah mengantongi catatan buruk Arsenal di partai tandang mereka musim ini.
Keown mengaku heran melihat betapa tidak berdayanya tim asal London Utara itu saat bermain jauh dari kandang mereka.
"Kekalahan tandang terakhir mereka saat melawan Leicester adalah kekalahan ke delapan mereka musim ini. Dari total 37 partai tandang mereka di dua musim terakhir, mereka kalah sebanyak 19 kali, imbang delapan kali dan menang 10 kali."
Situasi Memalukan
Keown menegaskan bahwa Arsenal benar-benar harus berkaca atas rekor tandang mereka yang begitu buruk tersebut.
Ia menegaskan jika situasi ini tidak segera diatasi, maka Arsenal bakal sulit untuk berkembang menjadi raksasa Eropa kembali.
"Rekor tandang mereka benar-benar memalukan. Para tim lawan tahu bahwa mereka bisa mencuri kemenangan melawan Arsenal karena mereka tahu bahwa Arsenal akan tumbang dengan sendirinya di suatu titik dalam pertandingan itu." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)

