
Bola.net - Usia tidak jadi jaminan bahwa seseorang bisa memimpin. Conor Gallagher buktinya. Di usianya yang baru 23 tahun, ia membuktikan bahwa dirinya pantas memimpin Chelsea.
Ban kapten terikat di lengannya pada pekan ke-7 Liga Inggris 2023/2024. Ya, Gallagher dipercaya jadi kapten daripada Thiago Silva yang notabene lebih senior dan berpengalaman.
Kepercayaan itu dibalasnya dengan sempurna. Gallagher sanggup memimpin rekan-rekannya di atas lapangan dan bermain solid di lapangan tengah.
Walaupun gagal mencetak gol maupun mencatatkan assist, kontribusi Gallagher membantu Chelsea menang 2-0 atas Fulham di Craven Cottage, Selasa (2/10/2023) WIB.
Kebanggaan Gallagher Jadi Kapten
Seusai laga, Gallagher tidak bisa menyembunyikan kesenangannya atas hasil positif yang diraih tim saat dirinya ditunjuk jadi kapten.
“Momen membanggakan bagi saya saat jadi kapten klub ini. Hal ini sangat berarti bagi saya,” katanya dilansir dari Absolute Chelsea.
“Ini adalah klub yang saya dukung sepanjang hidup saya. Rasanya luar biasa. Saya ingin terus tampil dengan performa terbaik,” janji Gallagher.
Determinasi Gallagher
Gallagher juga mengakui bahwa menunjuk dirinya jadi kapten memaksanya untuk tampil berbeda dan lebih baik daripada biasanya.
“Saya sedikit lebih serius daripada yang lain, karena memang seharusnya begitu,” aku Gallagher.
“Saya salah satu yang berpengalaman di skuad ini. Jadi saya berusaha disiplin dan memimpin mereka di dalam dan luar lapangan,” lanjutnya.
Diam-diam Berguna
Penampilan memukau Gallagher juga dicatat oleh Squawka. Dari tujuh pertandingan Chelsea di Liga Inggris musim ini, Gallagher begitu menonjol di antara pemain Chelsea lainnya.
Dia jadi pemain dengan statistik: menang duel terbanyak (40), menang penguasaan di final third terbanyak (23), menang penguasaan di middle third terbanyak (10), tekel terbanyak (20), dan intersep terbanyak (13).
Sebagai catatan, Gallagher bersaing dengan gelandang lain di Chelsea yang seharga lebih dari 100 juta Euro seperti Enzo Fernandez dan Moises Caicedo.
Conor Gallagher for Chelsea in the Premier League this season:
— Squawka (@Squawka) October 2, 2023
◉ Most duels won
◉ Most possession won final third
◉ Most possession won middle third
◉ Most tackles made
◉ Most interceptions
©onor Gallagher. pic.twitter.com/t9WsstK2Ck
Sumber: Absolute Chelsea, Squawka
Klasemen Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

