
Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp meyakini Ole Gunnar Solskjaer akan ditunjuk sebagai manajer permanen Manchester United karena ia sudah berhasil membuat tim itu sebagai ancaman bagi tim-tim lainnya.
Solskjaer diangkat menjadi manajer sementara United setelah klub tersebut mendepak Jose Mourinho. Rencananya, Setan Merah akan mempekerjakannya hingga akhir musim ini saja.
Setelah itu ia akan kembali ke Molde, klub di mana ia bekerja sebelumnya. Namun pada akhirnya banyak yang meminta manajer 45 tahun itu terus bertahan di Old Trafford.
Pasalnya, dalam waktu singkat ia mampu mengubah wajah MU. Ia membuat Setan Merah tampil agresif, haus gol dan atraktif. Ia pun disebut telah membuat Paul Pogba cs bermain seperti di era Sir Alex Ferguson.
Pujian Klopp
Dari 13 pertandingan di semua ajang kompetisi, MU berhasil meraih 11 kemenangan. Delapan kemenangan di antaranya diraih secara beruntun.
Klopp pun tak gengsi untuk mengucapkan pujian pada koleganya tersebut. "Itu merupakan salah satu rekor terbaik bukan?" ucapnya seperti dilansir Goal International.
"Saya benar-benar bahagia untuknya. Ini bukan berita terbaik bagi kami, tetapi bagi semua penggemar Manchester United itu brilian," ujar Klopp.
"Mereka telah membawa semua hal yang Sir Alex Ferguson perjuangkan dengan semua hal baru dalam sepakbola. Itu membuat mereka ancaman lagi. Mereka benar-benar kembali ke jalurnya. Itu bagus untuk mereka," serunya.
Bantuan Keberuntungan
Klopp kemudian menyebut Solskjaer dinaungi keberuntungan. Sebab apa yang dialaminya sama seperti yang dialaminya dahulu di Jerman.
Namun Klopp juga mengakui bahwa Solskjaer memang tampil apik bersama MU dan menunjukkan bahwa ia manajer yang jempolan. Ia pun yakin musim depan manajer 45 tahun itu akan jadi bos permanen Setan Merah.
“Kita semua membutuhkan keberuntungan dalam karier manajerial kita. Ketika saya pergi dari Mainz ke Dortmund orang mengatakan saya tidak punya pengalaman internasional. Itu benar," kenangnya.
“Biasanya Anda tidak akan pindah dari Norwegia ke Manchester United. Itu jelas. Tapi ia telah menunjukkan kualitasnya," seru Klopp.
“Ia memiliki kualitas dan keberuntungan di saat yang tepat. Sekarang ia bertanggung jawab dan tidak ada keraguan ia akan menjadi manajer tahun depan juga. Itu jelas. Bisakah Anda bayangkan jika mereka membawa manajer baru? Ia layak 100%," tegasnya.
Berita Video
Berita video tentang hasil drawing Piala Presiden 2019 yang akan bergulir pada awal Maret 2019.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 06:16 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:45 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:25 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:24 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:20 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:06
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479278/original/051144100_1768972942-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480064/original/073388300_1769016008-sabrang_noe.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480091/original/039488600_1769035304-IMG_5560.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480088/original/010652900_1769034305-alisson-kiper-liverpool-penyelamatan-marseille-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480083/original/098884400_1769033937-roony-bardghji-barcelona-tembakan-gawang-slavia-praha-liga-champions.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480072/original/018787700_1769027353-al-nassr-cristiano-ronaldo-1.jpg)

