
Bola.net - Sebuah pesan disampaikan Kobbie Mainoo kepada Ruben Amorim. Sang gelandang mengaku bahwa ia lebih nyaman bermain di posisi nomor 10 di Manchester United.
Pernyataan ini disampaikan Mainoo seusai laga FCSB vs Manchester United yang digelar pada dini hari tadi. Di laga ini, Amorim mencoba untuk memainkan Mainoo di belakang striker alih-alih menjadi gelandang tengah.
Hasil eksperimen ini cukup positif. Sang gelandang membuat satu gol dan satu assist sehingga MU menang 2-0 atas wakil Rumania tersebut.
Mainoo mengaku posisi ini merupakan posisi yang nyaman ia mainkan. "Ya, saya merasa sangat nyaman bermain di posisi ini (nomor 10)," buka Mainoo saat diwawancarai seusai laga.
Simak komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Lebih Bebas

Menurut Mainoo, di posisi nomor 10 ia mampu bermain lebih bebas terutama dalam membantu serangan. Sehingga ia bisa memberikan kontribusi lebih besar untuk timnya.
"Di posisi ini, saya mendapatkan lebih banyak kebebasan. Saya menikmati bermain di posisi ini," sambung Mainoo.
"Saya selalu senang ketika turun membela Manchester United. Di manapun manajer ingin saya bermain, saya selalu siap. Hari ini saya dimainkan lebih ke depan dan saya menikmati posisi ini."
Merasa Kesal

Pada kesempatan yang sama, Mainoo ditanya perasaannya usai mencetak gol pertamanya di musim 2024/2025.
Sang gelandang mengaku cukup kesal karena seharusnya ia bisa mencetak dua gol di laga ini.
"Saya sangat kesal karena saya melewatkan peluang emas di babak pertama. Saya akan sangat bahagia seandainya saya mencetak dua gol di laga ini," pungkas didikan akademi MU tersebut.
Laga Berikutnya

Manchester United saat ini mempersiapkan diri untuk pertandingan di akhir pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan berhadapan dengan Crystal Palace dan MU membidik tiga poin di pertandingan ini.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:30
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 16:39 -
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)

