
Bola.net - Jose Mourinho baru-baru ini memberikan pandangan terkait situasi Jadon Sancho dan Erik Ten Hag. Ia menyebut bahwa kedua sosok ini punya porsi kesalahan yang sama.
Seperti yang sudah diketahui, hubungan Sancho dan Ten Hag memang lagi retak. Sancho sempat terlibat konflik dengan sang manajer, sehingga ia dibekukan dari tim utama United.
Di awal tahun kemarin, Sancho dipinjamkan MU ke Borussia Dortmund. Di Dortmund, Sancho mulai menemukan kembali sentuhan terbaiknya, di mana ia sukses membawa BVB lolos ke final Liga Champions.
Ketika ditanya mengapa Sancho lebih bersinar di Dortmund ketimbang MU, begini jawaban Mourinho. "Anak ini [Sancho] punya talenta yang luar biasa dan kita tidak bisa meragukan itu," buka Mourinho kepada TNT Sports.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Sama-sama Salah
Menurut Mourinho, Sancho tidak bisa bersinar di MU karena hubungannya yang kurang baik dengan Erik Ten Hag.
Namun Mourinho menegaskan bahwa baik Sancho maupun Ten Hag sama-sama punya kesalahan sehingga sang winger tidak tampil maksimal di MU.
"Apa yang terjadi di Manchester United adalah anak ini memang melakukan sejumlah kesalahan, namun sang manajer juga gagal mengeluarkan kemampuan terbaiknya," sambung Mourinho.
Pernah Alami Sendiri
Mourinho menyebut bahwa apa yang dialami Ten Hag dan Sancho ini bukan sesuatu yang baru. Ia mengaku beberapa kali sempat berseteru dengan para pemainnya saat masih aktif melatih.
"Jika saya berkaca pada perjalanan karir saya sebagai pelatih, terkadang saya gagal mengeluarkan kemampuan terbaik pemain saya," sambung Mourinho.
"Saya gagal menciptakan empati yang tepat untuk memahami DNA pemain saya," pungkas Mourinho.
Bakal Dijual
Sancho sendiri akan kembali ke Manchester United di musim panas ini, karena ia Dortmund tidak memiliki klausul pembelian permanen untuk sang winger.
Meski begitu, MU dikabarkan akan tetap menjual Sancho di musim panas nanti dengan harga sekitar 40 juta pounds.
Klasemen Premier League
Sumber: TNT Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
-
News 22 Oktober 2025 08:00
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...