
Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Gary Neville meyakin Manchester City akan mengalahkan Liverpool dalam perburuan gelar juara Premier League musim ini. Dia percaya skuat Man City yang sekarang jauh lebih berpengalaman daripada tim The Reds Perihal menjadi juara.
Betapa tidak, Man City bersaing dengan status sebagai juara bertahan, dan Liverpool bersaing sebagai penantang. Artinya, perihal mental, skuat Man City jauh lebih siap. Mereka sudah pernah melewati persaingan ketat.
Perkataan Neville berdasarkan data. Pelatih Man City, Pep Guardiola adalah soerang jawara beruntun, dan dia mampu mengandalkan pemain-pemain senior seperti Sergio Aguero dan Vincent Kompany yang mampu mengangkat mentalitas tim dalam persaingan ketat.
Di sisi lain, Liverpool tak punya pemain dengan pengalaman juara. Jurgen Klopp memang pernah menjadi juara, tapi bukan di Premier League. Pula, mungkin hanya James Milner yang bisa diminta membagikan pengalamannya dalam merebut gelar juara.
Perbedaan kondisi inilah yang dipercaya bisa jadi faktor penentu. Baca komentar Neville selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tekanan Psikologis
Neville membagikan pengalamannya bersama MU. Kala itu, saat MU berusaha mengejar gelar juara pertama kalinya, dia jujur berkata semua pemain MU sebenarnya tidak siap. Adalah pemain-pemain senior yang mampu memikul beban tim.
"Meraih gelar juara jelas perihal performa, tapi sisi mentalitas juga penting. Gelar pertama kami di MU tak pernah saya nantikan, saya kesulitan mengatasinya, juga banyak pemain muda lainnya. Kami diseret melewati kemampuan kami oleh Eric Cantona, Peter Schmeichel, Roy Keane, karakter yang memiliki pengalaman dan tahu apa yang perlu diperbuat," tegas Neville di Sky Sports.
"Tim Man City yang sekarang sudah tahu bagaimana caranya, juga Pep Guardiola. Jurgen Klopp memang sudah pernah menjuarai liga, tapi bukan di negara ini. Apa yang diperbuat Man City pekan ini [menang 6-0 atas Chelsea] memberikan tekanan psikologis."
Perbedaan

Lebih lanjut, Neville percaya kekalahan Liverpool dan kekalahan Man City dianggap sebagai dua hal yang berbeda. Ketika Liverpool kalah, mereka tertekan. Ketika Man Cty yang kalah, mereka dinilai terlalu berpuas diri dan tidak bisa bangkit untuk mempertahankan gelar juara.
"Liverpool harus siap setiap kali mereka kehilangan poin, sebab mereka akan dinilai berada dalam tekanan. Ketika Pep Guardiola dan Man City kehilangan poin, orang-orang akan menganggapnya sebagai konsekuensi dari rasa puas diri."
"Pertanyaan dan keraguan tidak akan berubah. Mereka [Liverpool] harus menghadapi itu, dan ketika keraguan itu tiba, jangan merespons. Itulah sulitnya mencoba meraih gelar juara di musim pertama," tutup dia.
Berita Video
Berita video 5 pemain bintang yang pernah berseragam Manchester United dan juga PSG (Paris Saint-Germain). Siapa saja selain David Beckham?
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 18:15Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 25-26 Oktober 2025
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 17:09 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 16:41 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 16:32Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 18:29 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 18:26 -
Tim Nasional 24 Oktober 2025 18:19 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 18:15 -
Liga Italia 24 Oktober 2025 17:53 -
Tim Nasional 24 Oktober 2025 17:34
MOST VIEWED
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
- Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
- Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
- Guardiola Sebut Bintang Baru Man City Ini Salah Satu Talenta Terhebat yang Pernah Dilihatnya, Siapa Dia?
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391265/original/017056900_1761304795-Kondisi_SDN_Gunungbatu_Sukabumi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5389191/original/039454500_1761190615-ibrahima_konate__2_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391155/original/082642200_1761299276-Petugas_resort_Labuan_Bajo_saat_menguburkan_komodo_yang_ditemukan_mati.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5390567/original/093703600_1761281225-Menteri_Energi_dan_Sumber_Daya_Mineral__ESDM__Bahlil_Lahadalia-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391048/original/001031500_1761295485-Dua_mahasiswi_di_Kupang_ditangkap_diduga_promosi_judi_online.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1813599/original/022311000_1514370644-000_UR5C8.jpg)

