
Bola.net - Manajer timnas Wales yang awal pekan ini meninggal dunia, Gary Speed, mendapat penghormatan terakhir dari klub awal karirnya, Leeds United.
Seperti dilansir Dailymail, Leeds yang kini bermain di divisi satu (Championship), akan mengabadikan nama "Gary Speed" pada salah satu bagian tribun timur di stadion mereka, Elland Road.
Leeds merupakan klub profesional pertama Speed dan sukses dibawanya menjuarai Liga Inggris tahun 1991, kompetisi level tinggi terakhir di Inggris sebelum dibentuknya Premier League.
Kepastian untuk mengabadikan nama "Gary Speed" itu akan diumumkan Leeds sebelum kick-off lawan Millwall pada laga kandang lanjutan divisi satu akhir pekan ini.
Kedua tim akan memakai pita hitam di lengan, dengan tulisan "Speed 11" yang akan dipakai oleh pemain-pemain Leeds. 11 merupakan nomor punggung Speed ketika bermain untuk tim West Yorkshire tersebut.
Selain Leeds, sepanjang karirnya Speed juga memperkuat Everton, Newcastle United, Bolton, dan bermain singkat untuk Sheffield United.
Hari Rabu kemarin, Leeds mendedikasikan kemenangan telak 4-0 di kandang Nottingham Forest untuk Gary Speed.
Suporter Leeds meneriakkan yel-yel nama Gary Speed selama 11 menit mulai dari menit kesebelas dan diakhiri dengan gemuruh saat merayakan gol Robert Snodgrass ke gawang Forest. [initial]
LIGA INGGRIS - Speed Sempat Berambisi Bawa Wales ke Piala Dunia 2014 (dm/zul)
Seperti dilansir Dailymail, Leeds yang kini bermain di divisi satu (Championship), akan mengabadikan nama "Gary Speed" pada salah satu bagian tribun timur di stadion mereka, Elland Road.
Leeds merupakan klub profesional pertama Speed dan sukses dibawanya menjuarai Liga Inggris tahun 1991, kompetisi level tinggi terakhir di Inggris sebelum dibentuknya Premier League.
Kepastian untuk mengabadikan nama "Gary Speed" itu akan diumumkan Leeds sebelum kick-off lawan Millwall pada laga kandang lanjutan divisi satu akhir pekan ini.
Kedua tim akan memakai pita hitam di lengan, dengan tulisan "Speed 11" yang akan dipakai oleh pemain-pemain Leeds. 11 merupakan nomor punggung Speed ketika bermain untuk tim West Yorkshire tersebut.
Selain Leeds, sepanjang karirnya Speed juga memperkuat Everton, Newcastle United, Bolton, dan bermain singkat untuk Sheffield United.
Hari Rabu kemarin, Leeds mendedikasikan kemenangan telak 4-0 di kandang Nottingham Forest untuk Gary Speed.
Suporter Leeds meneriakkan yel-yel nama Gary Speed selama 11 menit mulai dari menit kesebelas dan diakhiri dengan gemuruh saat merayakan gol Robert Snodgrass ke gawang Forest. [initial]
LIGA INGGRIS - Speed Sempat Berambisi Bawa Wales ke Piala Dunia 2014 (dm/zul)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 9 Oktober 2025 19:59
-
Tim Nasional 9 Oktober 2025 19:56
-
Tim Nasional 9 Oktober 2025 19:36
-
Tim Nasional 9 Oktober 2025 19:13
-
Tim Nasional 9 Oktober 2025 18:56
-
Tim Nasional 9 Oktober 2025 18:48
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Howard Webb Akui VAR Keliru, Manchester United Jadi Korban Keputusan Kontroversial Wasit!
- Wayne Rooney Ungkap Perubahan Taktik MU Berkat Kehadiran Benjamin Sesko dan Senne Lammens
- Kiper Legendaris MU Sampaikan Pujian untuk Senne Lammens, Blak-blakan Singgung Masalah MU di Bawah Mister!
HIGHLIGHT
- Selain Hugo Ekitike, 5 Selebrasi Pemain yang Beruj...
- 5 Pemain MU Paling Cepat Cetak 100 Gol, Bruno Fern...
- 10 Pemain Tercepat Raih 50 Gol Liga Champions: Haa...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...