
Bola.net - - Juara Bertahan EPL, Leicester City dikabarkan akan berburu penjaga gawang baru dalam waktu dekat. The Foxes dikabarkan akan mencoba mendatangkan kiper Manchester City, Joe Hart pada bursa transfer yang akan datang.
Hart sendiri saat ini tengah dipinjamkan ke Torino. Ia dipinjamkan setelah hanya menjadi kiper pilihan ketiga Josep Guardiola setelah Claudio Bravo dan Willy Caballero.
Menurut laporan The Sun, Kubu The Foxes tertarik untuk memulangkan Hart ke Inggris dalam waktu dekat. Mereka ingin memproyeksikan Hart sebagai pengganti Schmeichel yang tengah mengalami cedera.
Hart sendiri kabarnya akan dijadikan kiper utama jika ia berkenan kembali ke Inggris pada bulan Januari nanti. Performanya dipercaya jauh lebih baik dari Ron Robert Zieler dan Ben Hamer yang sejauh ini tampil kurang memuaskan menggantikan Schmeichel.
Namun Hart sendiri diragukan akan kembali ke Inggris pada musim dingin ini. Pasalnya ia baru-baru ini mengaku nyaman di Torino dan ingin menghabiskan musim ini di Serie A.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
BERITA LAINNYA
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...