
Bola.net - Ada rumor baru seputar perburuan gelandang baru Liverpool. The Reds kini berminat pada gelandang Genoa, Morten Frendrup.
Di musim panas ini, Liverpool mencari gelandang baru. Ini disebabkan mereka butuh pengganti Thiago yang memutuskan pensiun dari dunia sepak bola.
Saat ini sudah ada beberapa calon gelandang yang dikaitkan dengan The Reds. Arne Slot sedang mencari-cari kandidat yang tepat untuk timnya.
Dilansir GiveMeSports, Liverpool kini mengarahkan radar mereka ke Italia. Mereka berminat untuk memboyong Morten Frendrup dari Genoa.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Penampilan Impresif
Menurut laporan tersebut, Liverpool tertarik merekrut Frendrup karena performanya yang apik.
Di musim lalu, pemain timnas Denmark itu menjadi salah satu pemain andalan Genoa. Di usianya yang masih muda ia menjadi starter reguler di skuad Il Griffone.
Berkat rekam jejaknya yang apik itu, Slot tertarik untuk memboyong sang pemuda di musim panas ini.
Mahar Terjangkau
Alasan lain mengapa Liverpool tertarik untuk merekrut Frendrup juga dikarenakan mahar transfernya yang terjangkau.
Sang gelandang sebenarnya masih terikat kontrak di Genoa hingga tahun 2028. Namun ia dikabarkan punya klausul rilis yang murah.
Ia bisa ditebus di kisaran angka 30 juta Euro saja di musim panas ini. Itulah yang membuat Liverpool jadi tertarik untuk memboyongnya.
Opsi Cadangan
Menurut laporan yang sama, Frendrup sendiri bukan pilihan utama Liverpool di musim panas ini.
The Reds masih fokus untuk memboyong Martin Zubimendi dari Real Sociedad untuk memperkuat tim mereka.
Klasemen Premier League
(GiveMeSports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...