
Bola.net - - Rencana Manchester United untuk merekrut Eder Militao di bulan Januari ini diprediksi akan berjalan alot. Rival mereka di Premier League, Liverpool dikabarkan tengah mengincar bek FC Porto tersebut.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United tengah mengincar bek tengah baru. Buruknya performa lini pertahanan setan merah membuat manajemen MU dikabarkan tengah mencari sosok tangguh baru untuk mempertebal dinding pertahanan mereka.
Salah satu nama yang dirumorkan menarik perhatian Setan Merah adalah Eder Militao. Bek berusia 20 tahun ini tampil dengan baik di Liga Portugal kendati baru bermain di sana pada musim panas kemarin.
Dilansir The Sun, Liverpool tidak akan membiarkan Manchester United mendapatkan sang bek. Tim asal Merseyside itu dikabarkan juga akan segera mengajukan tawaran untuk Eder.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi transfer Eder.
Cari Tandem
Menurut laporan tersebut, Liverpool ingin mendatangkan Ederson sebagai tandem bagi Virgil van Dijk di jantung pertahanan mereka.
Seperti yang sudah diketahui, Van Dijk berhasil meningkatkan performa lini pertahanan Liverpool dengan signifikan. Namun ia tidak memiliki tandem yang sama kokohnya, di mana Dejan Lovren kerap membuat kesalahan saat bertahan.
Demi menjaga asa juara mereka, Liverpool berencana untuk mencari bek baru, dan mereka menetapkan bahwa Eder akan menjadi buruan utama mereka di bulan Januari ini.
Lakukan Manuver
Menurut laporan tersebut, Liverpool benar-benar meminati Eder. Mereka kabarnya sudah mulai bergerak untuk mengamankan tanda tangan sang bek.
Pihak Liverpool kabarnya sudah membuka pembicaraan dengan perwakilan Eder. Mereka sudah menyatakan bahwa mereka tertarik memboyong sang bek ke Inggris di bulan Januari ini.
Jika pembicaraan dengan agen Eder ini berjalan lancar, Liverpool akan segera mengajukan tawaran perdana mereka untuk bek timnas Brasil ini.
Klausul Rilis
Eder dikabarkan memiliki klausul rilis sebesar 42,5 juta pounds di kontraknya bersama FC Porto.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...