
Bola.net - Kebersamaan Liverpool dan Alex Oxlade-Chamberlain akan segera berakhir. The Reds dikabarkan bakal melepas sang gelandang di musim panas tahun 2023 nanti.
Chamberlain bergabung dengan Liverpool pada tahun 2017 silam. Di awal kedatangannya, ia sempat menjadi salah satu pemain kunci Jurgen Klopp di lini tengah The Reds.
Namun beberapa musim terakhir, eks Arsenal itu tidak maksimal di skuat The Reds. Ia kerap mengalami cedera sehingga ia lebih banyak menghabiskan waktunya di ruang perawatan Liverpool.
Dilansir The Mirror, karir Chamberlain di Liverpool akan berakhir. Ia akan dilepas oleh manajemen The Reds di musim panas tahun 2023 mendatang.
Simak situasi transfer Chamberlain di bawah ini.
Biarkan Pergi
Menurut laporan tersebut, Chamberlain akan meninggalkan Anfield di musim panas tahun 2023 nanti. Karena kontraknya tidak akan diperpanjang oleh manajemen Liverpool.
Kontrak pemain 29 tahun itu habis di akhir musim nanti. Namun manajemen Liverpool sama sekali tidak berminat memperpanjang kontrak tersebut.
Ini disebabkan mereka sudah habis kesabaran dengan cedera yang terus menerus mendera sang gelandang. Sehingga mereka menilai sudah cukup mereka bersama.
Diincar Banyak Klub
Menurut laporan yang sama, Chamberlain tidak perlu khawatir mengenai masa depannya. Karena sejumlah klub sudah siap untuk menggunakan jasanya.
Beberapa klub papan tengah EPL disebut sudah mengontak Chamberlain. Mereka tertarik untuk menggunakan jasa sang gelandang di musim depan.
Di sisi lain, ada beberapa klub dari luar Inggris yang sudah menanyakan kondisi Chamberlain. Jadi sang gelandang dan agennya akan merapatkan barisan untuk mempelajari tawaran-tawaran yang masuk tersebut.
Cari Pengganti
Liverpool sendiri juga dilaporkan sudah ambil ancang-ancang untuk berpisah dengan Chamberlain.
Ada beberapa gelandang seperti Ruben Neves, Konrad Laimer dan Jude Bellingham yang diproyeksikan untuk jadi jendral lini tengah mereka yang baru di tahun depan.
Klasemen Premier League
(The Mirror)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 16:39 -
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)

