
Bola.net - Mauricio Pochettino punya sedikit waktu ekstra untuk menentukan pilihan formasi terbaik Chelsea di laga mendatang. The Blues harus menang untuk memperbaiki kepercayaan diri skuad.
Akhir pekan ini Premier League 2023/2024 akan memasuki pekan ke-7. Sebagian besar pertandingan dimainkan pada Sabtu (30/9) dan Minggu (01/10), tapi tidak untuk Chelsea.
Enzo Fernandez dkk. baru akan menyambangi markas Fulham pada Selasa, 3 Oktober 2023 dini hari pekan depan. Jadi, ada waktu ekstra untuk Pochettino mempersiapkan skuad.
Kondisi skuad Chelsea
Beberapa hari ekstra ini seharusnya bisa dimaksimalkan Pochettino untuk mempersiapkan skuad Chelsea. Pasalnya, saat ini skuad The Blues tidak optimal karena sejumlah pemain cedera.
Ben Chilwell baru dikonfirmasi cedera panjang, Reece James belum pulih, dan masih ada pertanyaan soal kebugaran Carney Chukwuemeka dan Noni Madueke.
"Di klub mana pun, Anda akan selalu kehilangan pemain penting ketika mereka terpaksa absen. Tentu saja kami akan merindukan pemain-pemain itu, kami selalu menginginkan kehadiran pemain top, Reece dan Chilwell adalah pemain top," ujar Pochettino.
Striker atau tanpa striker
Area lain yang harus diatasi Pochettino ada di lini serang. Chelsea tidak bisa diperkuat striker Nicolas Jackson yang harus absen karena hukuman akumulasi kartu kuning.
Menariknya, Pochettino terdengar tidak terlalu khawatir. Dia tahu timnya cukup kuat untuk mengatasi masalah striker tersebut.
"Kami punya beberapa opsi, yaitu bermain dengan striker atau tanpa striker. Kami juga masih harus menilai kondisi keseluruhan skuad setelah pertandingan kemarin, biasanya kondisi baru muncul setelah 48 jam," kata Pochettino.
"Kami harus melihat kondisi mereka dan bagaimana pemulihan mereka setelah pertandingan kemarin, tapi jelas bahwa kami punya beberapa opsi," tandasnya.
Jadwal Premier League
Pekan ke-7
Sabtu 30 September 2023
18.30 WIB - Aston Villa vs Brighton
21.00 WIB - Manchester United vs Crystal Palace
21.00 WIB - Newcastle vs Burnley
21.00 WIB - Wolverhampton v Manchester City
21.00 WIB - Bournemouth vs Arsenal
21.00 WIB - West Ham vs Sheffield Utd
21.00 WIB - Everton vs Luton Town
23.30 WIB - Tottenham vs Liverpool
Minggu 1 Oktober 2023
20.00 WIB - Nottingham Forest vs Brentford
Selasa, 3 Oktober 2023
02.00 WIB - Fulham vs Chelsea
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
Sumber: Chelsea
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)

