
Bola.net - - Jawara Premier League, Manchester City dikabarkan selangkah lagi bakal sukses menggaet pemain sayap Riyad Mahrez dari Leicester City.
Mahrez merupakan target lama City. Pada Januari lalu The Citizens sempat mengejar Mahrez, akan tetapi kubu Leicester menolak melepas bintang andalan mereka tersebut. Namun manajer City, Pep Guardiola tetap bersikukuh untuk mendatangkan Mahrez pada musim panas ini.
Dilansir Manchester Evening News, kesepakatan soal transfer Mahrez kabarnya bakal tercapai dalam beberapa hari ke depan.
City diyakini kini tengah melakukan pembicaraan intensif dengan Leicester terkait transfer Mahrez yang ditaksir mencapai 60 juta poundsterling dengan tambahan bonus yang membuat biaya menjadi 75 juta poundsterling.

Rekor Transfer Termahal City
Jika transfer ini benar-benar terjadi, maka Mahrez akan menjadi rekrutan termahal City mengalahkan nilai 57 juta poundsterling ketika City merekrut bek Aymeric Laporte dari Athletic Bilbao Januari lalu.
Mahrez yang sempat mengajukan permintaan transfer pada Januari sendiri kabarnya sudah sangat ingin bergabung ke City secepat mungkin.
Mahrez menjadi aktor utama keberhasilan Leicester menjuarai Premier League pada musim 2015-16 lalu. Pemain 27 tahun ini juga menyabet gelat PFA Player of the Year. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:36 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)

