
Bola.net - Rencana Manchester United untuk memboyong Harry Maguire dari Leicester City berpotensi menemui kegagalan. Rival mereka, Manchester City diberitakan akan mencoba menikung transfer itu di detik-detik terakhir kepindahan sang bek.
Bek Timnas Inggris itu sudah lama menjadi incaran Manchester United. Setan Merah mendambakan bek 26 tahun itu untuk memperkokoh barisan pertahanan mereka musim depan.
Beberapa hari terakhir, beredar kabar bahwa United sudah menyelesaikan transfer Maguire. Sang pemain diyakini akan segera melakukan tes medis di AON Training Complex dalam waktu dekat.
Namun The Mirror melansir, Maguire berpotensi gagal bergabung dengan Manchester United. Pasalnya Manchester City akan mencoba untuk membajak transfer sang bek dalam waktu dekat.
Selain United, City juga beberapa kali diberitakan mengincar tanda tangan Maguire. Mereka ingin menjadikan sang bek pengganti Vincent Kompany yang pindah ke Anderlecht di akhir musim kemarin.
Pep Guardiola sendiri merasa bahwa Maguire sangat cocok untuk timnya. Untuk itu ia mendesak manajemen City untuk mencoba menggagalkan transfer sang bek ke Old Trafford.
Pihak City juga diberitakan siap membayar 80 juta pounds yang diinginkan The Foxes untuk mantan pemain Hull City tersebut.
Simak situasi transfer Maguire ke City selengkapnya di bawah ini.
Transfer Rawan
The Mirror juga mengklaim bahwa jika City jadi membeli Maguire, mereka rawan disemprit oleh FIFA.
Menurut laporan tersebut, neraca keuangan City tengah tidak seimbang. Pengeluaran mereka dalam beberapa tahun terakhir tidak sebanding dengan pemasukan mereka.
Untuk itu mereka harus menjual beberapa pemain dahulu sebelum mendapatkan Maguire, jika tidak mereka rawan terkena sanksi FFP.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 11:41Dua Target Lepas, Juventus Kejar Striker Manchester United Ini
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 11:26MU Berburu Pengganti Casemiro, Bakal Impor Gelandang dari Jerman?
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 11:21 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 10:31MU Segera Lepas Gelandang Ini Sebelum Bursa Transfer Januari Ditutup
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 11:41 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 11:26 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 11:21 -
Otomotif 30 Januari 2026 11:19 -
Liga Spanyol 30 Januari 2026 11:15 -
Liga Italia 30 Januari 2026 11:09
MOST VIEWED
- Michael Carrick Kembalikan Identitas Man United, Hidupkan Aturan Warisan Sir Alex Ferguson yang Sempat Ditinggalkan Ruben Amorim
- Pelatih 'Arogan' Didikan Carlo Ancelotti Jadi Kunci Kebangkitan Man United Era Michael Carrick
- Man United Gacor, Senne Lammens: Michael Carrick Tak Lakukan Sesuatu yang Istimewa Kok
- Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5446512/original/090387200_1765895268-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5487627/original/041463300_1769670737-BRIDGERTON_401_Unit_02562R.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4881185/original/077892200_1719911410-20240702-Banjir_Kebon_Pala-MER_1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4132900/original/078262600_1661238829-vonis.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4793977/original/011033500_1712209174-WhatsApp_Image_2024-04-04_at_12.31.25_PM.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5151902/original/040258400_1741221419-IMG-20250305-WA0101.jpg)

