
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte menertawakan pertanyaan tentang apakah dia merasa frustrasi dengan kemenangan dramatis Manchester City atas Southampton tengah pekan ini.
Manchester City musim ini memang menjadi tim untuk dikalahkan setelah mereka memuncaki klasemen sementara Premier League sendirian. Tim asuhan Josep Guardiola tersebut memiliki keunggulan cukup jauh dibandingkan rival mereka.
Saat City menjamu Southampton, sepertinya banyak yang bergembira ketika memasuki menit ke-90 skor di Etihad Stadium adalah imbang 1-1 setelah Oriol Romeu menggagalkan keunggulan tuan rumah lewat gol Kevin De Bruyne. Namun di menit keenam injury time, Raheem Sterling mencetak gol kemenangan.
Kemenangan itu membuat jarak City dengan tim-tim di bawah mereka tak berkurang. The Citizens kini tetap unggul delapan poin dari Manchester United, dan 11 poin dari Chelsea.
"Saya pikir Manchester City telah memenangkan pertandingan lain di akhir, menit 96. Bila tak salah ingat melawan Bournemouth, Sterling, Huddersfield. Sterling sangat berbahaya," ujarnya setelah sempat tertawa saat ditanya apakah dia frustrasi dengan kemenangan City sebelum memberikan jawabannya.
"Saya memiliki respek besar kepada sebuah tim yang tak menyerah sampai akhir. Itu kenyataan. Bila mereka bisa memenangkan banyak laga di akhir permainan, ini berarti mereka tak menyerah, mereka yakin hingga akhir," sambungnya.
"Saya pikir Manchester City melakukan sesuatu yang luar biasa. Ketika anda berada di jenis situasi ini, anda harus menjadi sedikit beruntung. Ini wajar ketika anda memiliki jenis hasil ini," tambahnya.
Conte sendiri baru saja sukses membawa Chelsea menang susah payah 1-0 melawan Swansea City. Gol tunggal kemenangan The Blues dicetak oleh Antonio Rudiger.
"Bagi kami, ini penting untuk melihat diri kami sendiri, untuk pergi satu per satu pertandingan. Saya pikir kami meningkat dari awal musim. Kami memiliki keseimbangan bagus. Kami menciptakan banyak peluang, tapi kami tak memaksimalkannya. Tapi kami membuat clean sheet lagi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34
LATEST UPDATE
-
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)

