
Bola.net - Manchester United resmi mendapatkan pembelian pertama mereka di musim panas ini. Setan Merah meresmikan transfer Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.
Gosip ketertarikan Manchester United terhadap Sancho sudah beredar sejak tahun 2020. Ole Gunnar Solskjaer dilaporkan sudah kesengsem dengan winger 20 tahun itu.
Setelah gagal mendapatkannya di tahun lalu, Manchester United mulai mengebut transfer Sancho dari Dortmund.
𝗛𝗲𝗮𝗱𝘀 𝘂𝗽.
— Manchester United (@ManUtd) July 1, 2021
We have agreed a deal in principle for the transfer of Jadon Sancho to United! 🔴⚪⚫#MUFC
Hari ini, Kamis (1/7/2021) Manchester United resmi mengumumkan transfer Sancho. "Manchester United dengan gembira mengumumkan bahwa kami sudah mencapai kesepakatan dengan Borussia Dortmund terkait transfer Jadon Sancho," bunyi pernyataan resmi MU.
Baca informasi terkait transfer Sancho selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Euro Berakhir
Berdasarkan pernyataan resmi MU tersebut, Pengesahan Sancho sebagai pemain mereka masih butuh waktu.
Mereka menunggu sang pemain selesai bertugas lebih dahulu di Euro 2020. Sebelum nantinya menuntaskan transfer ini.
Sang winger dijadwalkan akan melakukan tes medis dan penandatanganan kontrak setelah ia merampungkan tugasnya bersama The Three Lions.
Mahar Transfer
Dalam laporan tersebut, Manchester United tidak mengumumkan berapa mahar yang harus mereka bayarkan untuk merekrut Sancho.
Namun mayoritas media Inggris mengabarkan bahwa MU membayar sekitar 90 juta Euro untuk mendapatkan jasa sang winger.
MU kabarnya akan menyicil mahar transfer Sancho sebanyak lima kali dalam jangka waktu lima tahun.
Nomor Punggung
Menurut gosip yang beredar, Sancho sudah mengajukan nomor punggung yang ingin ia kenakan di MU.
Ia kabarnya ingin menggunakan nomor punggung tujuh di Old Trafford.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

