
Bola.net - Manchester United dikabarkan tidak menyerah dalam perburuan Saul Niguez. Gelandang Atletico Madrid itu kabarnya akan tetap dikejar MU meski ia dilaporkan merapat ke Bayern Munchen.
Saul adalah salah satu sosok ikon di Atletico Madrid. Ia sudah menjadi andalan di lini tengah Los Rojiblancos sejak beberapa tahun yang lalu.
Di musim panas ini, Saul secara mengejutkan dilaporkan ingin hengkang dari Wanda Metropolitano. Sang gelandang kabarnya tengah mencari tantangan baru dalam karirnya.
Bayern Munchen dilaporkan jadi tim terdepan untuk mendapatkan jasa Saul. Namun Mundo Deportivo mengklaim bahwa Manchester United juga siap bersaing dalam transfer sang gelandang.
Simak situasi transfer Saul di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut Manchester United sudah lama mengincar jasa Saul.
Setan Merah menilai sang gelandang adalah salah satu pemain dengan kemampuan di atas rata-rata. Profil sang pemain dinilai cocok dengan gaya bermain Manchester United.
Itulah mengapa MU tidak akan melewatkan kesempatan untuk membajak Saul di musim panas ini.
Harga Jadi Kendala
Namun laporan itu mengklaim bahwa Manchester United cukup terkendala untuk merekrut Saul di musim panas nanti.
Sang gelandang memiliki mahar transfer yang cukup tinggi. Ia kabarnya hanya dijual di angka 80 juta Euro.
Manchester United sebenarnya punya dana sebesar itu, namun mereka punya prioritas lain di musim panas nanti.
Tunggu Pogba
Menurut laporan yang beredar, Manchester United akan bergerak mendapatkan Saul jika mereka sudah mendapatkan kejelasan terkait Paul Pogba.
Mereka hanya akan mengejar Saul jika Pogba jadi hengkang di musim panas nanti.
(Mundo Deportivo)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:52 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:48 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:47 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:41
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479073/original/062658600_1768967509-Uji_Geo_Listrik_Bpptkg_Ungkap_Rongga_Raksasa_Di_Bawah_Permukiman_Girikarto_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)

