
Bola.net - Sebuah harapan diungkapkan Ole Gunnar Solskjaer jelang laga Manchester United vs Arsenal. Solskjaer berharap para pendukung MU yang datang ke Old Trafford nanti malam bisa menciptakan atmosfer yang bagus sehingga tim mereka lebih bersemangat untuk menghadapi sang tamu.
Manchester United akan melakoni sebuah laga sulit dini hari nanti. Mereka akan menjamu salah satu tim besar Inggris, Arsenal di Old Trafford untuk pertandingan pekan ketujuh EPL musim ini.
Tim tamu sendiri saat ini tengah berada dalam momentum yang positif. Mereka meraih tiga kemenangan beruntun sehingga mereka diyakini akan sangat percaya diri saat menghadapi MU nanti.
Solskjaer mengamini bahwa anak asuh Unai Emery itu tidak bisa dianggap sebelah mata. "Mereka [Arsenal] memiliki pemain berkualitas dan kecepatan yang tinggi," beber Solskjaer di situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap juru taktik Setan Merah itu di bawah ini.
Berharap Tuah Old Trafford
Solskjaer sendiri percaya bahwa Arsenal bakal sulit ditaklukan. Untuk itu ia berharap para pendukung MU di Old Trafford bisa menghadirkan atmosfer yang luar biasa untuk menumbangkan sang tamu.
"Kami sudah menghadapi mereka musim lalu dan dia [Emery] membeli beberapa pemain baru sehingga saya tidak sabar menghadapi mereka."
"Kami berada dalam situasi yang menguntungkan karena atmosfer yang dimiliki Old Trafford. Saya rasa ini saatnya menunjukkan kepada Arsenal seperti apa bermain di Old Trafford saat malam hari."
Fokus Utama
Pada pekan ini, United memiliki jadwal yang padat, karena setelah menghadapi Arsenal, mereka akan menghadapi AZ Alkmaar di Europa League dan Newcastle di ajang EPL. Solskjaer menyebut bahwa untuk saat ini fokus utama timnya adalah mengalahkan Arsenal.
"Dalam jangka waktu yang dekat kami akan memainkan tiga pertandingan, namun saat ini fokus utama kami hanya ke Arsenal."
"Saya yakin bahwa kami berada di jalur yang tepat karena kami sudah semakin solid, dan kami bisa meningkatkan koneksi antara lini serang kami. Kami memang mengalami sejumlah masalah cedera di lini serang kami, namun kami juga memiliki lini pertahanan yang solid." ia menambahkan.
Lanjutkan Momentum
Manchester United sendiri memiliki awal momentum positif jelang laga ini.
Mereka baru saja mengalahkan Rochdale di ajang Carabao Cup sehingga ini kesempatan Setan Merah melanjutkan tren positif itu.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)

