
Bola.net - - Juan Mata mengindikasikan bahwa ia akan berusaha lebih sering mencetak gol untuk Manchester United musim ini.
Sedang datang ke United dari Chelsea di tahun 2014 silam, pemain Spanyol sering dikenal sebagai pemain kreatif untuk Setan Merah - dan diharapkan menjadi sumber assist di lini tengah.
Namun demikian, Mata ternyata punya hasrat yang sama besarnya untuk mencetak gol. Hal ini ia tegaskan dalam wawancara bersama United Review belum lama ini.
Eks Valencia itu mengatakan bahwa memberi assist memang akan menghadirkan kepuasan tersendiri, namun jauh lebih nikmat jika ia sendiri mampu mencatatkan namanya di papan skor.
Selebrasi Juan Mata.
"Hal terpenting dan yang paling baik di sepakbola, bagi saya, adalah mencetak gol," tuturnya.
"Tentu saja, ketika anda melepas assist yang hebat, itu juga terasa hebat, namun tentunya perasaan terbaik akan hadir jika anda sendiri yang mencetak gol."
Mata sudah mencetak satu gol dan belum membuat satu pun assist dalam sembilan pertandingan musim ini, dan membuat gol tunggalnya itu ke gawang Crystal Palace sebelum jeda Internasional.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...