
Bola.net - - Juan Mata mengatakan bahwa Zlatan Ibrahimovic merupakan pemain yang unik, hingga akan sulit untuk menemukan pemain lain seperti dirinya.
Ibrahimovic bergabung dengan Manchester United secara free agent dari PSG di musim panas. Ia kini menjadi top skorer klub dengan delapan gol dari 17 pertandingan dan hanya absen sekali, ketika tim menang 4-1 atas Fenerbahce di Liga Europa.
Mata lantas menyatakan bahwa ia amat mengagumi kemampuan teknik yang dimiliki oleh eks Inter Milan, AC Milan, Barcelona, dan Juventus tersebut.
"Amat sulit untuk memiliki semua yang ia punya. Ketika orang-orang mengatakan ada Messi, Ronaldo, Ibrahimovic, atau Rooney berikutnya, itu sulit, karena tiap pemain memiliki sesuatu yang berbeda," tutur Mata menurut Goal International.
"Dia memiliki kekuatan fisik yang hebat, digabungkan dengan kualitas, fleksibilitas, pergerakan yang hebat, dan juga kemampuan membaca permainan, jadi hampir segalanya. Dia memiliki kepribadian yang kuat, yang membantunya melewati semua dalam beberapa tahun terakhir."
"Mentalitas itu yang membuatnya berbeda. Saya senang dia ada di sini karena saya selalu bahagia bermain dengan pemain hebat dalam karir saya dan jelas dia merupakan salah satu striker terbaik di permainan ini."
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

