
Bola.net - Bek Manchester United, Matthijs De Ligt enggan mencari pembenaran terkait performa timnya belakangan ini. Ia mengakui secara terbuka bahwa penampilan timnya sangat mengecewakan.
Seperti yang sudah diketahui, Manchester United baru saja menelan kekalahan di akhir pekan kemarin. Bertandang ke markas Tottenham, Setan Merah tumbang dengan skor 1-0.
Kekalahan ini membuat Manchester United turun ke peringkat 15 klasemen sementara EPL 2024/2025. Posisi mereka saat ini lebih dekat ke zona degradasi alih-alih bermain di Eropa.
De Ligt secara terbuka mengakui penampilan buruk Manchester United. Ia menyebut bahwa Setan Merah memang tampil buruk sehingga mereka layak mendapatkan hasil-hasil ini.
Simak komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Penampilan Buruk
De Ligt dalam wawancaranya baru-baru ini mengakui MU tampil buruk.
Ia menyebut bahwa Setan Merah tampil buruk di semua lini sehingga mereka menelan banyak hasil yang tidak memuaskan.
"Apa yang kami raih sekarang itu sama sekali tidak cukup untuk Manchester United. Kami tidak meraih cukup banyak kemenangan, atau kami tidak mencetak cukup banyak gol. Kami juga kebobolan banyak sekali gol," ujar De Ligt.
Lekas Berbenah
Lebih lanjut, De Ligt menyebut bahwa Manchester United tidak boleh berpangku tangan dengan situasi ini.
Ia ingin Setan Merah bekerja keras untuk meningkatkan performa mereka dan memperbaiki posisi mereka di klasemen.
"Ada banyak hal yang perlu kami perbaiki dari tim kami, dan semoga saja kami bisa tampil lebih baik dalam waktu dekat ini," pungkasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali beraksi di ajang Premier League pada akhir pekan nanti.
Mereka akan berhadapan dengan Everton pada hari Sabtu (22/2/2025) malam nanti.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- Ange Postecoglou Ogah Berbelas Kasihan pada Ruben Amorim Soal Badai Cedera MU: Rasain, Baru Juga Satu Laga!
- Mengapa MU Bisa Kalah dari Tottenham? De Ligt Memberi Alasan
- Kritik Pedas Gary Neville Terhadap Performa Memalukan MU di Kandang Tottenham: Benar-Benar Sudah Gila!
- Pegangan yang Erat! MU Diprediksi Masih Akan Terombang-ambing Selama 18 Bulan ke Depan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
Ajax Beres, Chelsea Kini Alihkan Fokus dan Incar Kemenangan atas Sunderland
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
LATEST UPDATE
-
Otomotif 23 Oktober 2025 14:05
-
Liga Italia 23 Oktober 2025 13:59
-
Olahraga Lain-Lain 23 Oktober 2025 13:49
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 13:22
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
-
Otomotif 23 Oktober 2025 13:05
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- MU Jadi Raja Long Ball Premier League, Taktik Baru Ruben Amorim Mulai Membuahkan Hasil
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...