
Bola.net - Mantan gelandang Liverpool Don Hutchison mengomentari situasi Donny van de Beek di Manchester United. Menurutnya, Setan Merah tak tahu bagaimana cara memaksimalkan potensi Van de Beek.
Manchester United mendatangkan Van de Beek pada musim panas 2020. Namun, gelandang asal Belanda tersebut mengalami masa-masa sulit di Old Trafford.
Van de Beek jarang mendapatkan kesempatan merumput di bawah Ole Gunnar Solskjaer. Dia kesulitan untuk bersaing di lini tengah Setan Merah.
Pada musim ini, nasib Van de Beek masih belum mengalami perubahan. Mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut tetap terlihat sangat akrab dengan bangku cadangan.
Tak Bisa Gunakan Van de Beek
Menanggapi situasi buruk Van de Beek di Old Trafford, Don Hutchison pun melontarkan kritik keras pada Manchester United. Dia menyebut Setan Merah tak mengerti cara menggunakan sang pemain.
"Dia [van de Beek] bersama Frenkie De Jong dan De Ligt tampil apik di Liga Champions," kata Hutchison seperti dilansir dari Tribal Football.
“Menurut pendapat saya, Man United membelinya tanpa tahu bagaimana cara menggunakannya."
Langkah Gegabah
Hutchison juga menyebut pemandu bakat dan manajemen United sebagai pemalas. Karena mereka hanya bisa asal beli pemain saja.
"Pencari bakat dan manajemen klub yang malas hanya berpikir 'Dia pemain bagus, ayo beli dia'," tutupnya.
Klasemen Premier League
Sumber: Tribal Football
Baca Juga:
- Membaca Posisi Cristiano Ronaldo: Bantu Solskjaer atau Justru Jadi Beban?
- Ole Gunnar Solskjaer: Tiga Tahun, Skuad Top, dan Keharusan Raih Trofi
- Buruk, Aksi Walk-Off Cristiano Ronaldo Bikin Solskjaer Semakin Tertekan
- Selebrasi Gol dengan Gaya 'Siuuu' Cristiano Ronaldo, Andros Townsend: Untungnya Dia Tak Membalas!
- Gokil! Urusan Bikin Peluang, Bruno Fernandes Jadi yang Terbaik di Premier League Musim Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:41
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...