Menang Comeback di Kandang Arsenal, Bukti Mentalitas Manchester United Gak Kaleng-kaleng!

Menang Comeback di Kandang Arsenal, Bukti Mentalitas Manchester United Gak Kaleng-kaleng!
Pemain Arsenal, Martin Odegaard (kiri), berebut bola dengan pemain Manchester United, Casemiro, dalam pertandingan Premier League, Minggu (25/1/2026). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Bola.net - Bek Manchester United, Harry Maguire mengomentari kemenangan timnya atas Arsenal kemarin malam. Ia menilai kemenangan tersebut menandakan bahwa Setan Merah memiliki mentalitas yang luar biasa.

Kemarin malam MU bertamu ke markas Arsenal di pertandingan pekan ke-23 EPL 2025/2026. Di laga ini MU sempat mengalami kesulitan, di mana Arsenal unggul terlebih dahulu berkat gol Jurrien Timber.

Namun tidak lama berselang, MU berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Bryan Mbeumo. Di awal babak kedua, Setan Merah justru berbalik unggul berkat gol spektakuler Patrick Dorgu ke gawang David Raya.

Harapan MU untuk meraih tiga poin sempat sirna setelah Mikel Merino menyamakan kedudukan jadi 2-2. Namun tidak lama berselang, MU berhasil mengunci tiga poin di Emirates Stadium berkat gol apik Matheus Cunha.

Simak komentar lengkap Maguire seputar kemenangan tersebut di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Bukan Laga yang Mudah

Bukan Laga yang Mudah

Kiper Manchester United Senne Lammens (kanan) menepis sundulan pemain Arsenal Martin Zubimendi (kiri) pada laga Premier League/Liga Inggris antara Arsenal vs Man Utd, 25 Januari 2026 (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Dalam wawancaranya di Sky Sports, Maguire menyebut bahwa meraih tiga poin di kandang Arsenal itu bukan perkara mudah. Apalagi MU tertinggal lebih dahulu di laga ini sehingga segalanya jadi lebih sulit.

"Sebelum pertandingan dimulai, kami sudah tahu bahwa kami akan menghadapi pertandingan yang sulit. Kami menghadapi tim pemuncak klasemen yang tampil luar biasa sepanjang musim ini," buka Maguire.

"Banyak yang meragukan kami di pertandingan ini. Namun kami menunjukkan karakter yang luar biasa dengan mencetak gol kemenangan di akhir-akhir laga."

2 dari 4 halaman

Tunjukkan Mental Juara

Tunjukkan Mental Juara

Pemain Manchester United, Bryan Mbeumo, melewati kiper Arsenal, David Raya, untuk mencetak gol pertama timnya dalam laga Premier League melawan Arsenal, Minggu (25/1/2026). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Lebih lanjut, Maguire mengakui bahwa tidak mudah bagi MU untuk membobol gawang Arsenal, apalagi ketika mereka berada dalam posisi tertinggal di Emirates Stadium.

Namun ia menyebut skuad Setan Merah tidak mengibarkan bendera putih begitu saja dan mereka terus berjuang untuk mencetak gol. Usaha mereka itu membuahkan hasil yang manis sehingga mereka bisa meraih tiga poin di laga ini.

"Bisa meraih kemenangan setelah berada dalam posisi tertinggal menunjukkan karakter dari tim ini. Kami benar-benar menyuguhkan penampilan yang luar biasa," ia menandaskan.

3 dari 4 halaman

Masuk Empat Besar

Masuk Empat Besar

Manajer Manchester United, Michael Carrick, memberi isyarat dari tepi lapangan saat laga Premier League kontra Arsenal, Minggu (25/1/2026). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Tambahan tiga poin di Emirates Stadium itu membuat Manchester United kini menempati peringkat empat klasemen sementara Premier League 2025/2026.

Setan Merah menggusur posisi Liverpool yang kalah dari Bournemouth pada akhir pekan kemarin.