
Bola.net - - Manchester United diklaim akan kembali bermain defensif saat menjamu Liverpool pada pekan ke-30 Premier League, Sabtu (10/3) malam WIB. Menurut Dietmar Hamann, Jose Mourinho memang sudah menanamkan strategi tersebut ke gaya permainan Manchester United musim ini.
Dikatakannya, jika Liverpool berharap untuk meraih kemenangan pada laga tersebut, Jurgen Klopp harus meminta para pemainnya untuk bermain lebih sabar. Pada pertemuan pertama kedua tim tersebut musim ini, laga berakhir tanpa gol karena MU juga menerapkan strategi defensif.
"Saya rasa melawan MU anda harus bermain lebih sabar dan saya kira MU tidak akan bertanding dengan pendekatan berbeda seperti yang mereka lakukan di Anfield," ungkap Hamann dikutip dari goal.
"Mereka memang suka bermain di belakang, bermain dalam dan memanfaatkan serangan balik. Dan saya rasa Mourinho memang selalu melakukan hal ini."
Lebih lanjut, strategi Mourinho tersebut terbukti berhasil membuat timnya jarang kebobolan. Karenanya, dia menilai Liverpool harus bermain sabar dan memanfaatkan penguasaan bola mereka dengan baik.
"Saya rasa hal yang paling berbahaya saat melawan MU adalah jika anda bermain tidak sabar dalam memanfaatkan penguasaan bola. Jika anda terlalu meremehkan strategi bertahan mereka dan melupakan pertahanan, saat itulah MU akan menyerang balik dan mencetak gol," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:46
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:36
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...