
Bola.net - Gelandang Manchester United, Scott McTominay meminta timnya untuk tidak patah arang usai kalah melawan Arsenal. Ia menyebut timnya harus berjuang hingga akhir musim nanti.
Manchester United lagi-lagi menelan kekalahan di pekan ke-34 EPL. Bertamu ke markas Arsenal, Setan Merah tumbang dengan skor telak 3-1.
Kekalahan ini membuat kans MU lolos ke UCL sirna. Karena mereka kini tertinggal semakin jauh dari Arsenal.
McTominay menegaskan bahwa MU masih belum boleh menyerah untuk lolos ke UCL. "Saya rasa sangat penting bagi kami untuk memiliki harga diri hingga akhir musim nanti, kami tidak boleh menyerah sekarang," buka McTominay kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Benahi Diri
McTominay mengatakan bahwa hasil-hasil buruk United ini tidak terlepas dari performa individu mereka yang buruk. Jadi ia ingin timnya mengintrospeksi diri mereka agar tampil lebih apik di musim depan.
"Kami harus bermain demi harga diri kami, karena kami saat ini membela salah satu tim terbesar di dunia. Kami harus menyadari bahwa penampilan kami ini jauh dari kata bagus,"
"Kami tidak bermain di standard yang seharusnya kami miliki. Semua orang sudah membicarakan ini di ruang ganti dan kami tahu standard kami jauh dari kata bagus. Jadi kami harus berkaca dan bermain dengan lebih baik,"
Bakal Berjuang
McTominay paham bahwa kans timnya untuk finish di empat besar sangat tipis. Namun ia ingin timnya terus berjuang hingga akhir musim terlepas hasil apa yang akan didapatkan tim mereka nanti.
"Kami tidak akan menyerah, dan kami sudah mengatakan ini di ruang ganti kami,"
"Kami bermain untuk salah satu tim terbesar di dunia dan semua orang punya mentalitas yang sama untuk bermain dengan harga diri dan juga keberanian," ujarnya.
Laga Berat
Manchester United ditunggu satu laga berat di tengah pekan nanti.
Setan Merah akan menjamu Chelsea di pertandingan tunda EPL.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)

