
Bola.net - - Kiper Liverpool Simon Mignolet menegaskan ia hanya akan bekerja keras di tiap sesi latihan dan tak akan memikirkan hal lainnya.
Musim ini Mignolet harus banyak mendekam di bangku cadangan. Ia harus menjadi pelapis bagi Alisson Becker.
Kiper berusia 30 tahun itu sebenarnya sempat menyatakan ingin keluar pada musim panas kemarin. Apalagi ia sebelumnya juga kalah bersaing dengan Loris Karius.
Namun yang terjadi kemudian justru Karius yang pindah. Mignolet pun tetap bertahan di Anfield.
Fokus ke Huddersfield
Akhir pekan ini Liverpool akan kembali berlaga di pentas Premier League. Mereka akan bertandang ke John Smith's Stadium untuk menghadapi Huddersfield Town.
Mignolet pun mengaku ia akan bekerja keras dan hanya akan fokus untuk menghadapi pertandingan tersebut. Ia tak akan memikirkan masa depannya untuk saat ini.
"Saya akan kembali ke Liverpool dan bekerja keras. Kami sudah menyiapkan diri menghadapi pertandingan lawan Huddersfield dan saya akan selalu ada untuk tim," tegasnya pada Sky Sports.
"Itulah satu-satunya hal yang dapat saya lakukan saat ini. Saya tidak memikirkan masa depan saya pada saat ini," serunya.
Manfaatkan Kesempatan
Lebih lanjut, kiper asal Belgia ini menambahkan ia akan bersabar menunggu setiap kesempatan yang ada. Jika kesempatan itu muncul maka ia akan menggunakannya semaksimal mungkin.
"Satu-satunya hal yang bisa saya lakukan adalah menunggu kesempatan saya dan bekerja keras dalam latihan. Saya selalu mencoba dan siap jika saya bermain atau tidak bermain," tegasnya.
"Saya selalu mempersiapkan diri dengan cara yang sama dan ketika ada kesempatan, Anda harus menggengamnya," pungkas Mignolet.
Berita Video
Berita video Warriors mengalahkan Oklahoma City Thunder 108-100 pada laga hari pertama NBA 2018-2019 di Oracle Arena, Rabu (17/10/2018) pagi WIB.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)

