
Bola.net - - Eks kapten Liverpool James Milner mengaku kecewa timnya hanya bisa mendapatkan hasil imbang 2-2 saat menjamu Tottenham, Minggu .
Pertandingan di matchday 26 yang digelar di Anfield ini berlangsung dengan seru, karena kedua tim main dengan terbuka dan saling serang. Liverpool sendiri sempat unggul dua gol melalui Mohamed Salah.
Akan tetapi, dua kali pula Spurs bisa menyamakan kedudukan. Yang pertama melalui tendangan roket Victor Wanyama, sementara yang kedua melalui penalti Harry Kane.
Penalti itu adalah penalti kedua yang diberikan wasit Jon Moss pada Spurs. Sebelumnya, Loris Karius dianggap melanggar Kane di dalam kotak terlarang. Namun eksekusi penaltinya masih bisa digagalkan kiper asal Jerman itu.
Penalti Kane di menit 95 itu sendiri begitu menyesakkan bagi Milner. Namun ia juga sedikit mengkritik timnya yang tak bisa tampil bagus di babak kedua.
Liverpool vs Tottenham
"Mengecewakan, setelah dalam posisi unggul dan kemudian apa yang terjadi dengan penyelamatan penalti dan Mo berpikir ini adalah saat yang tepat untuk memenangkan pertandingan, dan kemudian hal itu direnggut adalah hal yang sungguh mengecewakan," keluhnya kepada BBC Sport setelah pertandingan.
"Melihatnya lagi (penalti itu) setelah itu ada kontak. Wasit mengatakan 'tidak' tapi hakim garis segera memvonis itu 100% pelanggaran. Penalti pertama jelas offside, tapi Loz (Karius) berhasil menyelamatkannya," ujar Milner.
"Mengecewakan kami tidak bisa sedikit lebih mengendalikan permainan babak kedua, tidak bisa mendapatkan gol untuk membuat kami menang. Mereka adalah tim yang bagus dan memindahkan bola dengan cepat," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

