
Bola.net - - Alexis Sanchez mengaku Manchester United tak beda jauh dengan dalam hal statusnya sebagai klub terbesar di dunia dan oleh karena itulah ia mau pindah ke Old Trafford.
Sanchez pindah ke United pada bursa transfer bulan Januari 2018 kemarin. Ia dicomot dari klub rival .
Sejatinya, ada beberapa klub yang juga disebut mengejar servis pemain asal Chile itu. Salah satunya adalah Manchester City. Bahkan pada musim panas 2017 The Citizen nyaris merampungkan transfernya ke Etihad jika saja The Gunners tak menarik diri dari negosiasi.
Sanchez pun digadang-gadang bakal gabung City karena klub itu punya segalanya. Manajer top, uang melimpah dan punya kans juara besar. Namun pada akhirnya pemain berusia 29 tahun itu membuat keputusan yang mengejutkan dengan memilih gabung MU.
Eks pemain Udinese ini kemudian mengaku bahwa ia gabung MU karena ingin meraih banyak gelar juara. Alasan itu sendiri sekarang jadi bahan olokan karena musim ini United nirgelar sementara City malah menggondol dua gelar juara sekaligus.
Sanchez kemudian menegaskan lagi alasannya untuk pindah ke tim asuhan Jose Mourinho itu. Ia mengaku MU adalah salah satu klub terbesar di dunia yang selalu ingin menang dan mereka dianggapnya mirip dengan Barcelona.
"Saya percaya bahwa United benar-benar adalah klub yang sangat besar pada skala dunia dan bahkan lebih di Inggris di mana klub itu adalah yang terbesar. Mereka selalu ingin menang dan bertarung di semua kompetisi dan itulah alasan saya ingin datang ke sini," akunya seperti tertera pada FA Cup Matchday Programme.
"Saya juga memiliki beberapa pemain hebat yang bermain bersama saya di Barcelona, beberapa orang yang sangat berpengalaman yang memiliki kualitas hebat. Saya pikir United tidak terlalu berbeda dengan klub mereka dalam ukuran dan perawakan mereka," terang Sanchez.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:44
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...