
Bola.net - - Mantan pemain Chelsea sekaligus komentator ESPN, Craig Burley, yakin bahwa kiper Manchester United, David De Gea, akan bertahan di Old Trafford musim depan. Namun jika sang pemain pergi, ia yakin Mourinho juga akan meninggalkan MU.
De Gea menjadi salah satu bintang di MU berkat kepiawaiannya dalam menjaga gawang. Hingga saat ini, ia telah mencatat 16 clean sheets di Premier League dan membantu The Red Devils bertengger di posisi dua.
Hingga saat ini, pemain berusia 27 tahun tersebut seringkali dikabarkan sedang diincar oleh klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Klub besutan Zinedine Zidane tersebut dilaporkan sedang mencari penjaga gawang untuk menggantikan Keylor Navas.
Menurut Burley, kepindahan De Gea ke Real Madrid akan berdampak besar terhadap masa depan Mourinho di Old Trafford. Namun ia yakin pemain asal Spanyol tersebut tak akan ke mana-mana.
"Saya pikir De Gea akan bertahan. Jika Manchester United menjualnya, Mourinho bisa pergi," ujar Burley kepada ESPN TV.
"Dia adalah pemain terbaik mereka. Mereka tak bisa membiarkannya pergi ke Real Madrid. Mereka tak butuh uang," tandasnya.
De Gea berlabuh di Old Trafford setelah diboyong dari Atletico Madrid dengan bandrol mencapai 18.9 juta poundsterling pada tahun 2011 yang lalu. Ia didapuk sebagai pengganti Edwin Van Der Sar yang pensiun saat kedatangannya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)

