
Bola.net - - Ian Wright mengkritik Jose Mourinho karena terus mengeluh soal padatnya jadwal bermain Manchester United. Menurutnya, Sir Alex Ferguson takkan pernah melakukan hal tersebut.
Skuat United mendapat jadwal main yang begitu sulit di dua bulan terakhir. Mereka diterpa banyak kendala cedera di lini belakang, namun Wright percaya itu tak bisa digunakan sebagai alasan.
Di bawah Sir Alex Ferguson, United kerap berjuang di berbagai kompetisi berbeda dan mendapatkan jadwal yang sulit. Dan Wright merasa Mourinho harusnya tidak terlalu banyak mengeluh karena itulah yang terjadi di klub besar seperti Setan Merah.
Ian Wright
"Ketika anda ada di klub seperti Manchester United anda diharapkan terlibat di semua kompetisi hingga akhir musim. Jika tidak, ada sesuatu yang salah. Mengeluh mengenai kelelahan tak seharusnya dilakukan manajer di depan publik," tutur Wright di The Sun.
"Dia melakukannya di saat yang salah. Ketika seseorang mengatakan anda kelelahan, anda justru akan bertingkah seolah anda memang kelelahan."
"Di 1999, di bawah Alex Ferguson, Manchester United memenangkan treble dengan bermain di tujuh laga selama Mei, termasuk tiga dalam 10 hari. Dan United kini seharusnya tak menutup peluang finish di empat besar demi bertaruh di Liga Europa."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...