
Bola.net - - Jose Mourinho menilai Manchester United akan bisa mengakhiri musim 2017/18 dengan berada di posisi kedua di klasemen akhir Premier League.
Setan Merah baru saja meraih kemenangan penting di Premier League saat menerima kunjungan Swansea City. Mereka mampu mengalahkan pasukan Carlos Carvalhal dengan skor 2-0 di Old Trafford.
Dua gol dari Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez memastikan United meraih poin penuh di depan pendukungnya sendiri. Hasil tersebut memantapkan posisi United di peringkat kedua dengan koleksi 68 poin.
Namun, Liverpool siap mengancam posisi United apabila David de Gea dkk kehilangan poin di laga-laga berikutnya. Meskipun begitu, Mourinho yakin timnya bisa finis di posisi runner up pada akhir musim nanti.
"Keseluruhan tujuh pertandingan tersisa, tiga poin sangat penting, kami ingin menyelesaikan di posisi terbaik yaitu di posisi kedua," kata Mourinho di situs resmi klub.
"Kami ada di sana untuk keseluruhan musim dan jelas saya pikir kami pantas finis di sana, tapi untuk bisa finis di sana kami perlu poin dan hari ini tiga poin itu penting."
Pada pertandingan berikutnya, United akan bersua tetangganya Manchester City. Duel tersebut bakal diselenggarakan di Etihad Stadium, Sabtu (7/4).
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

