
Bola.net - - Bos Manchester United, Jose Mourinho, mengatakan bahwa ia membutuhkan satu bursa transfer lagi sebelum bisa mendapatkan skuat yang benar-benar ia inginkan.
Mourinho kembali memperkuat tim Setan Merah musim ini dengan menghadirkan Romelu Lukaku, Victor Lindelof, dan Nemanja Matic di musim panas.
Namun ia mengatakan bahwa dirinya baru akan bisa merasa puas dengan skuatnya, ketika tim kembali menghadirkan pemain anyar di bursa musim panas 2018.
Meski begitu, Mou takkan menggunakannya sebagai alasan. Dengan pemain yang sudah ada, manajer Portugal itu akan tetap berusaha keras menggapai target yang dibebankan klub padanya di Old Trafford musim ini.
Selebrasi Gol Romelu Lukaku
"Saya sudah bilang bahwa tiga bursa musim panas adalah apa yang saya butuhkan untuk memiliki tim yang saya inginkan," tuturnya di The Times.
"Tim yang saya pikir bisa membawa Manchester United ke puncak sepakbola Inggris dan kembali memangkas jarak dengan tim-tim top Eropa lainnya."
"Dan saya kira kami masih membutuhkan jendela transfer ketiga, namun saya tidak akan menunggu hingga itu terjadi untuk meraihnya."
United saat ini tengah memuncaki klasemen sementara Premier League dan akan bertandang ke markas Stoke City di akhir pekan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:26
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...