
Bola.net - Jose Mourinho kembali mengatakan bahwa empat besar bukanlah sebuah 'piala'. Ucapan pelatih Chelsea itu seakan untuk menyindir Arsene Wenger yang dalam beberapa tahun terakhir selalu mengatakan bahwa empat besar merupakan prestasi besar.
Tentu saja tak mudah bagi tim mana pun untuk finis di empat besar Premier League. Meski demikian, ada beberapa klub besar yang memang mendapatkan 'kewajiban' untuk finis empat besar demi tiket ke Liga Champions.
"Posisi empat besar bukanlah trofi. Saya tak mau dapat bonus karena sudah berhasil lolos di empat besar, no way, no way. Jika saya sampai berpikir seperti itu, maka saya punya masalah besar," terang Mou seperti dilansir Sky Sports.
Namun Mou juga tidak mau mengecilkan usaha semua klub untuk bisa sampai di posisi empat besar. Selalu ada ancaman yang datang bagi klub-klub penghuni zona Liga Champions.
"Ada banyak momen di Premier League yang menghadirkan bahaya besar bagi tim-tim besar. Selalu ada momen yang bisa membuat mereka terlempar dari empat besar. Kami menjalani banyak pertandingan dalam musim yang panjang." (sky/hsw)
Tentu saja tak mudah bagi tim mana pun untuk finis di empat besar Premier League. Meski demikian, ada beberapa klub besar yang memang mendapatkan 'kewajiban' untuk finis empat besar demi tiket ke Liga Champions.
"Posisi empat besar bukanlah trofi. Saya tak mau dapat bonus karena sudah berhasil lolos di empat besar, no way, no way. Jika saya sampai berpikir seperti itu, maka saya punya masalah besar," terang Mou seperti dilansir Sky Sports.
Namun Mou juga tidak mau mengecilkan usaha semua klub untuk bisa sampai di posisi empat besar. Selalu ada ancaman yang datang bagi klub-klub penghuni zona Liga Champions.
"Ada banyak momen di Premier League yang menghadirkan bahaya besar bagi tim-tim besar. Selalu ada momen yang bisa membuat mereka terlempar dari empat besar. Kami menjalani banyak pertandingan dalam musim yang panjang." (sky/hsw)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:46
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 22:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:09
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:09
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...