
Bola.net - - Jose Mourinho mengatakan bahwa Manchester United sudah memasang standar yang amat tinggi, usai belum lama ini mengikat kontrak anyar di klub.
Pria Portugal datang ke Old Trafford di awal musim lalu sebagai penerus Louis van Gaal, sukses memenangkan Piala Liga, Liga Europa, dan Community Shield di musim perdananya.
Meski United finish di posisi enam Premier League di 16/17, mereka kini menjadi pesaing terkuat Manchester City dengan duduk di posisi runner-up klasemen.
Kerja keras Mourinho kemudian mendapat apresiasi dari United, yang memperpanjang kontraknya hingga 2020.
"Kami sudah menciptakan standar yang amat tinggi - memenangkan tiga trofi dalam semusim - namun itulah standar yang memang diperkirakan bakal bisa saya penuhi. Kami menciptakan kondisi yang brilian demi kesuksesan Manchester United," tuturnya di FFT.
Manchester United
"Terima kasih saya, tentu saja, diberikan pada staff dan para pemain; tanpa empati dan persahabatan ini takkan bisa terjadi. Saya menyukai para pemain saya dan saya senang tahu bahwa kami akan terus bersama setidaknya tiga tahun ke depan."
"Dan saya tak bisa menutupnya tanpa berterima kasih pada fans atas dukungan mereka dan membuat saya merasa seperti di rumah begitu cepat. Saya ulangi, menjadi manajer Manchester United adalah sebuah kehormatan dan saya amat bahagia."
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
-
News 22 Oktober 2025 10:58
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:57
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 10:47
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...