
Bola.net - Bek Manchester United, Victor Lindelof merasa senang dengan kemenangan 3-0 timnya melawan Brighton dini hari tadi. Bek asal Swedia itu semakin gembira karena timnya tidak kebobolan satu gol pun di laga tersebut.
Dini hari tadi, Manchester United bertandang ke AMEX Stadium. Mereka menantang Brighton di pertandingan pekan ke-32 EPL tersebut.
Setan Merah sendiri berhasil memenangkan laga tersebut dengan skor 3-0. Ini merupakan clean sheets ke-11 Manchester United dari 15 pertandingan mereka sebelumnya.
Lindelof merasa gembira melihat timnya berhasil mencatatkan clean sheet di laga tersebut. "Kami ingin mencetak banyak gol dan juga kami ingin tetap meraih clean sheet, jadi saya bahagia dengan kemenangan ini," ujar Lindelof kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang bek selengkapnya di bawah ini.
Pertahanan Apik
Lindelof menilai bahwa timnya memang layak meraih clean sheet pada laga tersebut. Ia menilai timnya bertahan dengan baik sejak awal laga, sehingga layak mengamankan clean sheet.
"Hari ini kami bertahan dengan sangat baik sebagai sebuah tim. Kami juga dominan dalam penguasaan bola."
"Ketika kami kehilangan bola, kami langsung merebutnya dengan cepat. Jadi saya benar-benar puas dengan performa kami hari ini."
Kiper Hebat
Pada kesempatan ini Lindelof juga memberikan pujian kepada David De Gea yang ia nilai tampil tidak kalah bagusnya di pertandingan tersebut.
"Merebut bola kembali itu sangat penting. Jika kami kehilangan bola, mereka bisa membuat peluang sehingga sangat penting bagi David untuk selalu siaga."
"Hari ini ia kembali menunjukkan bahwa betapa hebatnya ia sebagai seorang kiper. Jadi kami merasa senang bisa memiliki kiper hebat sepertinya di belakang kami." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United dijadwalkan akan kembali beraksi di EPL pada akhir pekan nanti.
Setan Merah akan menjamu Bournemouth di pertandingan pekan ke-33 EPL pada hari Sabtu (4/7) malam nanti.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)

