
Bola.net - Sebuah asa diapungkan oleh Facundo Pellistri. Winger asal Uruguay itu bertekad untuk menambah menit bermainnya di skuat Manchester United.
Di awal musim 2022/2023, Pellistri minim mendapatkan kesempatan bermain. Ia kalah saing dari Jadon Sancho dan Antony di sisi kanan sayap Manchester United.
Belakangan ini peruntungan Pellistri mulai berubah. Erik Ten Hag mulai rutin memberikan jam bermain pada sang winger, meski ia baru satu kali dijadikan starter.
Pellistri bersyukur mendapatkan kepercayaan bermain di skuat MU. "Saya sangat senang bisa berpartisipasi dalam tim ini," ujar Pellistri kepada ESPN.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Jadi Motivasi
Pellistri mengaku senang akhirnya diberi kesempatan jadi starter. Ia menilai kesempatan itu sangat berarti baginya.
Ia menyebut ia makin percaya diri usai diberi kesempatan bermain sejak menit awal di skuat Manchester United.
"Baru-baru ini saya dimainkan sebagai starter dan itu membuat situasi saya menjadi lebih baik di sesi latihan atau di keseharian saya," sambung sang winger.
Berkontribusi Lebih
Pellistri bertekad untuk bekerja keras untuk kembali dipercaya menjadi starter di lini serang Setan Merah.
Ia ingin berkontribusi lebih besar agar membantu Manchester United menutup musim 2022/2023 ini dengan prestasi yang apik.
"Saya harap saya bisa meneruskan apa yang sudah saya kerjakan sekarang, terus berkontribusi untuk tim ini, dan semoga di akhir musim nanti kami bisa memenangkan semua trofi juara yang bisa kami menangkan," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali beraksi di ajang EPL pada akhir pekan ini.
Setan Merah akan menghadapi Newcastle di lanjutan Premier League musim 2022/2023.
Klasemen Premier League
(ESPN)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57 -
Otomotif 20 Januari 2026 11:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)

