
Bola.net - - Manajer Manchester City Josep Guardiola mengungkapkan untuk musim panas mendatang ia hanya akan belanja pemain secara minimalis saja.
Musim panas kemarin, City aktif bergerak di bursa transfer pemain. Sejumlah pemain baru mereka beli seperti Ederson, Bernardo Silva, dan Benjamin Mendy.
Guardiola juga sempat aktif belanja pada musim dingin kemarin. Ia membeli Aymeric Laporte dari Athletic Bilbao. Dengan belanja itu City menjadi klub yang sangat tangguh.
City sudah berhasil menjadi juara liga. Guardiola sendiri mengaku timnya masih bisa tampil lebih baik lagi.
Namun ia juga menyatakan akan berusaha mencari pemain baru. Namun ia tak akan jor-joran belanja pemain seperti musim panas kemarin.
"Jangan khawatir, kami tak akan menghabiskan banyak uang musim depan - mungkin 1 miliar pounds atau sesuatu seperti itu. Ini pertanyaan yang sama dengan Chelsea empat tahun lalu, ketika mereka tidak bagus di musim depannya," serunya seperti dikutip oleh Manchester Evening News.
"Musim depan semua klub dimulai dengan nol poin. Kami tidak bermain dengan 16 poin lebih banyak," ujar Guardiola.
"Kami butuh sesuatu. Kami perlu menyentuh sesuatu di tim. Mungkin satu. Mungkin dua. Tidak lebih dari itu, untuk tahun depan," terangnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...