
Bola.net - Ada kabar buruk datang bagi Chelsea. N'Golo Kante dilaporkan telah menolak tawaran kontrak baru dari manajemen The Blues.
Kante bisa dikatakan sosok yang krusial bagi Chelsea. Semenjak pindah dari Leicester City, ia menjadi sosok yang tidak tergantikan di lini tengah The Blues.
Kontrak Kante di Chelsea akan habis di tahun 2023. Manajemen Chelsea disebut-sebut sedang mempersiapkan tawaran agar Kante bertahan di Stamford Bridge.
Dilansir The Athletic, situasi kontrak baru Kante agak rumyam. Karena sang gelandang menolak tawaran kontrak baru dari Chelsea.
Simak situasi transfer Kante di bawah ini.
Tidak Sesuai
Menurut laporan tersebut, tawaran terbaru Chelsea untuk perpanjangan kontrak Kante sudah ditolak sang gelandang.
Manajemen Chelsea memberikan tawaran kontrak berdurasi dua tahun plus satu tahun. Tawaran ini diberikan karena Chelsea punya kebijakan internal untuk tidak memberi kontrak terlalu panjang untuk pemain berusia di atas 30 tahun.
Selain itu alasan lain mengapa Chelsea tidak berani memberikan kontrak terlalu panjang pada Kante karena sang gelandang punya riwayat cedera yang cukup mengkhawatirkan.
Ditolak Sang Gelandang
Laporan itu mengklaim bahwa tawaran Chelsea itu ditolak oleh sang gelandang. Namun penolakan ini bukan berarti ia tidak mau bertahan di Chelsea.
Kante dilaporkan masih ingin membela Chelsea lebih lama. Itulah mengapa ia meminta kontrak yang lebih panjang.
Ia disebut meminta kontrak berdurasi tiga tahun plus satu tahun opsi perpanjangan. Jadi Chelsea dan Kante sedang mencari solusi untuk mencapai kata sepakat terkait kontrak baru sang gelandang.
Cedera
Kante sendiri saat ini sedang absen membela Chelsea. Ia mengalami cedera saat berhadapan dengan Tottenham.
Cedera yang dialami Kante dikabarkan tidak terlalu parah. Jadi ia berpotensi comeback dalam waktu dekat ini.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406416/original/006889800_1762572152-Kapolri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)

