
Bola.net - - Manajer Irlandia Utara, Michael O'Neill, mengklaim bahwa Jonny Evans tidak akan terpengaruh dengan spekulasi soal kemungkinan transfernya ke Manchester City.
Bek West Brom tersebut kabarnya sudah sempat ditawar senilai 18 juta pounds oleh Josep Guardiola, namun gagal. Manajer Tony Pulis disebut amat ingin mempertahankannya di The Hawthorns.
Namun demikian, O'Neill memperkirakan bahwa pemain 29 tahun takkan absen di laga Kualifikasi Piala Dunia melawan San Marino pada 1 September, terlepas dari spekulasi soal masa depannya.
Jonny Evans
"Saya tahu level profesionalisme Jonny, dan itu artinya dia takkan terpengaruh dengan semua ini," tutur O'Neill menurut Sky Sports.
"Idealnya, jika memang semua sudah sepakat maka harusnya ini bisa diselesaikan lebih cepat. Kadang hal-hal seperti ini memang membutuhkan waktu. Semuanya bisa berlangsung hingga menit-menit akhir."
"Namun ia sudah bermain di klub terbesar dunia sejak ia berusia 18 atau 19 tahun dan menjadi juara Premier League tiga kali, jadi ia punya pengalaman dan apa yang dibutuhkan untuk main di klub besar."
Evans absen di dua laga awal West Brom di Premier League musim ini karena cedera hamstring.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...