
Bola.net - Manchester United telah memecat empat pelatih sejak Sir Alex Ferguson pensiun pada 2013. Sialnya, hanya Ole Gunnar Solskjaer yang tak bisa memberi MU trofi.
Solskjaer mengambil alih Manchester United pada Desember 2018. Dia berstatus sebagai manajer interim sebelum diangkat sebagai manajer permanen tiga bulan kemudian.
Selama memimpin Manchester United, Solskjaer telah melalui 168 pertandingan di semua kompetisi. Sayangnya, dua tidak berhasil membawa timnya meraih juara.
Catatan terbaik Solskjaer adalah mengantar MU finis sebagai runner up Premier League 2020/21. Mereka juga tampil di final Liga Europa.
Dengan demikian, David Moyes, Louis van Gaal dan Jose Mourinho masih lebih beruntung dari Solskjaer. Meski sama-sama dipecat, ketiganya masih mampu menyumbang trofi untuk MU.
David Moyes

David Moyes menjadi manajer pertama yang ditunjuk oleh Manchester United setelah kepergian Sir Alex Ferguson. Dia datang ke Old Trafford setelah 11 tahun di Everton.
Pada awal kariernya di Old Trafford, Moyes langsung memberikan trofi. Setan Merah berhasil menjadi juara Community Shield setelah mengalahkan Wigan.
Meski begitu, Moyes gagal mendongkrak performa Manchester United. Alhasil, pria asal Skotlandia tersebut harus mengakhiri kontraknya di klub lebih cepat.
Louis Van Gaal

Louis Van Gaal datang ke Manchester United pada tahun 2014 dengan reputasi hebat. Pria asal Belanda itu adalah pernah meraih juara bersama beberapa klub.
Van Gaal mampu mempersembahkan trofi Piala FA pada musim keduanya di Old Trafford. Sementara di Premier League, Van Gaal hanya mengantarkan The Red Devils finis di posisi keempat dan kelima.
Gaya permainan yang diterapkan Van Gaal di Manchester United banyak menuai kritik. Hal tersebut membuat Van Gaal akhirnya dipecat tak lama setelah mengangkat trofi Piala FA.
Jose Mourinho

Jose Mourinho punya prestasi paling bagus ketimbang manajer Manchester United lainnya. Dia memberikan tiga gelar juara selama menukangi Setan Merah.
Mourinho memenangkan Community Shield, Carabao Cup, dan Liga Europa pada musim 2016/17. Mourinho juga membawa Manchester United finis di posisi runner-up pada Premier League 2017/18.
Namun, Setan Merah mengalami periode yang buruk pada musim ketiganya di Old Trafford. Pria asal Portugal itu pun kemudian dipecat dan digantikan oleh Ole Gunnar Solskjaer.
Klasemen Premier League
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:14 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:01 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 07:46 -
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)

