
Bola.net - - Spekulasi mengenai masa depan Paul Pogba kembali memanas. Gelandang Manchester United itu dikabarkan curhat ke beberapa temannya bahwa ia ingin kembali ke Juventus.
Pada tahun 2016 silam, Pogba membuat sebuah keputusan besar dalam karirnya. Ia memutuskan meninggalkan Juventus untuk kembali ke Manchester United, di mana transfernya memecahkan rekor transfer dunia pada saat itu.
Namun dua tahun berselang, situasi Pogba malah semakin tidak menentu di Old Trafford. Ia dikabarkan sempat bertengkar dengan Jose Mourinho di awal musim kemarin sehingga ia dikabarkan mulai tidak kerasan dengan situasinya di MU.
Dilansir Corriere Dello Sport, Pogba sendiri baru-baru ini curhat dengan beberapa pemain Juventus. Ia mengatakan ingin kembali ke Turin di tahun depan.
Baca situasi Pogba selengkapnya di bawah ini.
Curhat
Menurut laporan tersebut, Curhat Pogba ini dilakukan saat Manchester United bertandang ke Juventus di awal bulan kemarin. Pada laga tersebut, United secara dramatis mengalahkan tim asal Turin itu dengan skor 2-1.
Pada saat itu Pogba kabarnya menyempatkan waktu untuk berbincang-bincang dengan beberapa pemain senior Juventus. Ia kabarnya banyak bercerita tentang kehidupannya di United.
Salah satu poin dari pembicaraan tersebut adalah Pogba mengaku ingin kembali ke Juventus. Ia dikabarkan ingin menyelamatkan karirnya setelah segala sesuatu tidak berjalan lancar di United.
Tidak Dijual
Namun keinginan Pogba untuk pergi dari United itu nampaknya bakal susah. Pasalnya Manchester United tidak akan membiarkannya pergi di musim panas nanti.
Pogba dinilai menjadi salah satu pemain penting bagi setan merah. Selain itu gelandang Timnas Prancis itu memiliki nilai komersil yang sangat tinggi.
Dengan dua alasan tersebut, setan merah akan mati-matian mencoba mempertahankan sang gelandang dari kejaran klub-klub manapun.
Cedera
Pogba sendiri mengalami cedera ringan usai pulang dari markas Juventus, di mana ia diprediksi sudah pulih pada akhir pekan nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 23 Januari 2026 23:08 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 22:12 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 20:48 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 20:24Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
-
Liga Inggris 23 Januari 2026 20:00
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Januari 2026 23:29 -
Liga Italia 23 Januari 2026 23:08 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 22:12 -
Voli 23 Januari 2026 21:59 -
Liga Spanyol 23 Januari 2026 21:55 -
Bola Indonesia 23 Januari 2026 21:22
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Tak Pernah Disentuh Ruben Amorim di MU: Duduk Penuh Saksikan Tim Akademi
- Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
- Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481427/original/032187300_1769130251-WhatsApp_Image_2026-01-23_at_08.01.58.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482422/original/066428100_1769187014-IMG-20260123-WA0194.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4750795/original/017104800_1708660528-lulalahfah_1708488000_3307090680726527786_199618161.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482389/original/022761000_1769179406-153888.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5482334/original/036639300_1769174289-20260123IQ_Persija_Jakarta_vs_Madura_United__2_.JPG)

